Harry Kane Ragu dengan Masa Depannya di Tottenham Hotspur?

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 29 Maret 2021 | 11:15 WIB
Harry Kane Ragu dengan Masa Depannya di Tottenham Hotspur?
Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane. [SHAUN BOTTERILL / POOL / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Harry Kane masih terikat kontrak dengan Tottenham Hotspur hingga 2024. Namun saat ditanya terkait masa depannya, penyerang Timnas Inggris itu ragu-ragu dalam menjawab.

Kane mengaku ingin fokus terlebih dulu untuk membantu Tottenham Hotspur maupun Timnas Inggris mendapatkan hasil terbaik hingga musim 2020/2021 berakhir.

Sebelum membicarakan terkait masa depannya, Kane menegaskan punya misi besar yakni membawa Timnas Inggris meraih gelar juar Euro 2020.

"Saya pikir itu pertanyaan yang sulit dijawab sekarang," kata Kane dalam wawancara dengan The Telegraph terkait masa depannya di level klub, sebagaimana dikutip Marca, Senin (29/3/2021).

Baca Juga: Aji Mumpung, Dortmund Patok Harga Erling Haaland Rp3 Triliun

"Sangat penting bahwa semua fokus saya adalah pada dua pertandingan Inggris yang akan datang sekarang dan sisa musim dengan Spurs dan kemudian Euro."

Menurut Kane, yang santer diisukan bakal segera hengkang ke klub besar Eropa di mana Real Madrid hingga Manchester City dikatakan tertarik, menyebut spekulasi hanya akan menggerus performanya di lapangan.

"Berpikir tentang spekulasi atau rumor akan merusak kinerja saya sendiri," beber Kane.

"Saya berusaha menghindari spekulasi itu sebisa mungkin. Saya sepenuhnya fokus melakukan pekerjaan di lapangan dari sekarang hingga akhir musim panas dan kemudian kita akan melihat ke mana kita pergi dari sana."

Harry Kane yang musim panas ini akan berusia 28 tahun memiliki karier yang kian meningkat di Tottenham Hotspur. Musim ini, eks penyerang Leicester City itu telah mencetak 27 gol dan 16 assist dari 40 pertandingan di semua kompetisi.

Baca Juga: Piala Eropa: Laga Pembuka Timnas Italia Boleh Disaksikan Penonton

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI