Tekanan yang dilancarkan Spanyol akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-92.
Daniel Olmo mendapatkan bola dari Alba dan menggiring bola mendekati kotak penalti Georgia. Ia kemudian melepaskan tembakan yang masih bisa ditepis Loria, tetapi bola tetap masuk ke gawang. Spanyol berbalik unggul 2-1.
Jelang berakhirnya pertandingan, Georgia harus kehilangan Shengelia. Ia mendapat kartu merah dari wasit karena melakukan tekel kepada Pedri.
Kemenangan ini untuk sementara menempatkan Spanyol di puncak klasemen Grup B dengan empat poin dan Georgia harus duduk di posisi dasar dengan nirpoin.
Susunan Pemain
Georgia 4-3-3: Loria; Giorbelidze, Dvali, Kashia, Kakabadze (Chabradze 79'); Kankava, Gvilia; Lobzhanidze (Shengelia 70'), Kiteishvili (Beridze 71'), Kvaratskhelia (Kvekveskiri 79'); Zivzivadze (Kvilitaia 62').
Spanyol 4-3-3: Simon; Porro (Llorente 65'), Garcia, Llorente (Martinez 46'), Alba; Busquets (Oyarzabal 73'); Torres, Ruiz (Thiago 55'), Pedri, Bryan Gil (Olmo 46'); Morata.