Piala Menpora 2021: Jadwal dan Prediksi Tira Persikabo Vs PSIS Semarang

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 25 Maret 2021 | 08:37 WIB
Piala Menpora 2021: Jadwal dan Prediksi Tira Persikabo Vs PSIS Semarang
Skuat PSIS Semarang yang akan bertanding di Piala Menpora. [Dok PSIS Semarang]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pertandingan lanjutan Grup A Piala Menpora 2021 akan mempertemukan Tira Persikabo vs PSIS Semarang. Laga ini akan digelar di Stadion Manahan, Solo, Kamis (25/3/2021).

Pertandingan diprediksi akan sengit mengingat kedua tim membutuhkan tiga poin setelah sebelumnya Tira Persikabo dan PSIS bermain imbang di laga perdana.

Sebelumnya, Tira Persikabo ditahan 1-1 oleh Arema FC. Sementara PSIS Semarang gagal mendulang tiga poin setelah Barito Putera menyamakan skor pertandingan jadi 3-3.

Pelatih Tira Persikabo Igor Kriushenko saat jumpa pers sehari jelang pertandingan melawan Arema FC di Piala Menpora 2021 (dok. Tira Persikabo).
Pelatih Tira Persikabo Igor Kriushenko saat jumpa pers sehari jelang pertandingan melawan Arema FC di Piala Menpora 2021 (dok. Tira Persikabo).

Pelatih Persikabo, Igor Kriushenko, mengatakan persiapan untuk menghadapi PSIS berjalan dengan baik. Evaluasi sudah dilakukan supaya kesalahan di laga sebelumnya tidak terulang.

Baca Juga: Beredar Video Chant Bernada Rasis di Piala Menpora 2021, Ini Kata Indosiar

"Persiapan kami untuk menatap laga kedua berjalan cukup lancar sesuai dengan apa yang kami rencanakan dari awal," kata Igor dalam jumpa pers virtual sehari jelang laga.

"Pemain juga sudah menjalani recovery. Hari ini (kemarin) kami akan menjalani latihan terakhir," ia menambahkan.

Tira Persikabo bisa dibilang diuntungkan. Selain dari segi persiapan, PSIS tidak akan didampingi Pelatih Dragan Djukanovic karena di laga sebelumnya mendapat kartu merah karena protes berlebihan.

Namun, asisten pelatih PSIS, Imran Nahumarury meyakini hal tersebut tidak berdampak besar. Pasalnya, Dragan tetap memberikan arahan kepadanya terkait melawan Tira Persikabo ini.

"Tapi tetap dia akan bersama tim. Tetap mengevaluasi serta berkomunikasi dengan saya. Dalam latihan kami sudah mengevaluasi pertandingan kemarin (lawan Barito Putera) dan untuk pertandingan melawan Tira Persikabo nanti," ujar Imran.

Baca Juga: Jelang Laga Kedua Grup A, Kuncoro Benahi Lini Depan dan Belakang Arema FC

Asisten Pelatih PSIS Imran Nahumarury (tengah) didampingi pemain PSIS Pratama Arhan, saat konferensi pers jelang tanding Piala Menpora, Rabu (24/3/2021). (HO/Zoom)
Asisten Pelatih PSIS Imran Nahumarury (tengah) didampingi pemain PSIS Pratama Arhan, saat konferensi pers jelang tanding Piala Menpora, Rabu (24/3/2021). (HO/Zoom)

"Kami juga sudah melupakan pertandingan yang kemarin. Sekarang kami konsen untuk laga melawan Tira Persikabo," pungkasnya.

Perkiraan Susunan Pemain

Persikabo (4-3-3): Syahrul Trisna; Rifad Marasabessy, Andy Setyo, Didik Wahyu, Abduh Lestaluhu; Guntur Triaji, Manahati Lestusen, Roni Sugeng; Ahmad Nufiandani, Dimas Drajad, Wawan Febrianto.

Pelatih: Igor Kriushenko

PSIS Semarang (4-3-3): Joko Ribowo; Fredyan Wahyu, Rio Saputro, Alfeandra Dewangga, Pratama Arhan; Eka Febri, Finky Pasamba, Fandi Eko Utomo; Komarudin, Hari Nur Yulianto, Andreas Ado

Pelatih: Dragan Djukanovic/Imran Nahumarury

Jadwal siaran langsung

Tira Persikabo vs PSIS Semarang
Stadion: Manahan Solo
Kick-off: 15.15
Live: Indosiar dan streaming vidio.com

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI