Terlepas dari itu, PSM Makassar mengawali ajang Piala Menpora 2021 dengan hasil apik. Tim berjuluk Juku Eja ini sukses meraih kemenangan 2-0 saat menghadapi Persija Jakarta.
Dua gol yang masing-masing dicetak Patrich Wanggai dan Yakob Sayuri mengantarkan PSM meraih tiga poin pertama di Grup B Piala Menpora 2021.
Berkat kemenangan itu, kini PSM berada di puncak Grup B, unggul selisih gol dari Bhayangkara Solo FC yang hanya menang tipis 1-0 dari Borneo FC.
Sedangkan Persija yang kebobolan dua gol terpaksa menempati dasar klasemen, tepat di bawah Borneo FC yang sama-sama belum meraih poin karena sama-sama mengalami kekalahan.