Suara.com - PSSI buka suara terkait isu yang menyebutkan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong positif kena COVID-19. Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi mengatakan kabar tersebut sebagai fitnah semata.
Memang, masih belum diketahui sumber asal yang menyebut bahwa Shin terinfeksi virus Corona. Bahkan, ada yang menyebut juru taktik berpaspor Korea Selatan itu, beserta staf kepelatih Timnas Indonesia, saat ini sedang menjalani isolasi mandiri.
Isu ini sendiri ramai diperbincangkan di media sosial. Yunus Nusi pun memastikan kabar yang beredar ini tidak benar adanya.
"Dosa kalau menyebarkan fitnah! Shin Tae-yong dan stafnya tidak ada yang positif COVID-19, mereka saat ini sehat," kata Yunus Nusi saat dikonfirmasi awak media, Jumat (19/3/2021).
Baca Juga: Ibunda Meninggal, Ronaldinho Makin Getol Berpesta dan Mabuk-mabukan
Bahkan, Yunus menyebut bahwa Shin dan stafnya sedang bersiap ke Kota Solo untuk menghadiri pembukaan turnamen pramusim Piala Menpora 2021, yang akan dihelat di Stadion Manahan pada Minggu (21/3/2021).
"Nanti mereka juga akan hadir di Solo. Mereka ingin memantau para pemain langsung dari ajang tersebut," tambah pria yang juga menjabat anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI itu.
Kabar Shin kena COVID juga dibantah oleh Nova Arianto selaku asisten pelatih timnas. Menurutnya, semua staf pelatih Timnas Indonesia dalam keadaan sehat.
"Seram sekali berita yang disebarkan, kabar tersebut tidak benar! Coach Shin Tae-yong tidak positif COVID-19, juga para staf," ketus Nova Arianto.
"Mereka ini kan selalu menjalankan protokol kesehatan yang sangat ketat," pungkas mantan pemain Persib Bandung dan Persebaya Surabaya tersebut.
Baca Juga: Arsenal Dipermalukan Olympiacos di Emirates, Arteta Buka Suara