Prediksi Wolves vs Liverpool: The Reds Pantang Seri, Apalagi Kalah

Rully Fauzi Suara.Com
Senin, 15 Maret 2021 | 14:50 WIB
Prediksi Wolves vs Liverpool: The Reds Pantang Seri, Apalagi Kalah
Manajer Liverpool, Jurgen Klopp. [Clive Brunskill / POOL / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Liverpool siap melakoni laga pamungkas pekan ke-28 Liga Inggris 2020/2021. Selasa (16/3/2021) dini hari pukul 03.00 WIB, The Reds akan menjalani partai tandang yang cukup tricky kontra Wolves di Molineaux Stadium.

Usai kalah dalam dua laga pamungkasnya di liga, termasuk kalah dari tim papan bawah Fulham pada 7 Maret lalu, Liverpool wajib segera bangkit.

Meraih poin penuh di Molineaux dini hari nanti praktis jaga harga mati. Seri apalagi kalah rasanya bukan opsi bagi tim asuhan Jurgen Klopp.

Ya, Liverpool memang wajib menang jika ingin menjaga asa mereka finis di empat besar musim ini.

Baca Juga: Jadwal Bola Malam Ini Live TV: Wolves Vs Liverpool dan Barcelona Vs Huesca

Liverpool, sebagai juara bertahan Liga Inggris, saat ini masih terdampar di peringkat kedelapan klasemen sementara kompetisi musim ini, dengan raihan 43 poin dari 28 pertandingan, terpaut delapan poin dari zona top four.

Well, menjuarai Liga Champions musim ini pun bisa dibilang menjadi opsi paling realitis bagi Liverpool untuk lolos ke Liga Champions musim depan, ketimbang lewat jalur liga domestik.

Meski telah kalah dalam enam pertandingan kandang terakhirnya di Liga Inggris, yang merupakan pertama kalinya dalam sejarah klub, untungnya rekor tandang Liverpool tak jelek-jelak amat untuk modal mentas di markas Wolves dini hari nanti.

Hancur lebur di Anfield, namun Liverpool tercatat memenangi tiga dari empat pertadingan tandang terakhirnya di Liga Inggris 2020/2021, dari yang terkini melawan Sheffield United, West Ham dan Tottenham.

Liverpool juga sempat menang 2-0 di kandang tim kuat Jerman, RB Leipzig pada babak 16 besar Liga Champions.

Baca Juga: Tottenham Keok di Derby London Utara, Mourinho Tuding Wasit Biang Keladi

Di sisi lain, Wolves sendiri juga butuh raihan poin penuh demi mendongkak posisi mereka di klasemen Liga Inggris, yang saat ini masih tertahan di peringkat ke-13 (35 poin dari 28 pertandingan).

Dalam pertemuan pertama di Liga Inggris musim ini, yakni pada pekan ke-11, Liverpool menumbangkan Wolves 4-0 di Anfield.

Liverpool menang lewat gol-gol Mohamed Salah, Georginio Wijnaldum, Joel Matip, serta gol bunuh diri Nelson Semedo.

Di laga dini hari nanti, tuan rumah Wolves tentunya akan mencoba melakukan revans atas kekalahan memalukan di markas Liverpool tersebut.

Prakiraan Susunan Pemain:

Wolves XI (3-4-3): Patricio; Dendoncker, Coady, Saiss; Semedo, Neves, Moutinho, Jonny; Neto, Silva, Traore.

Pelatih: Nuno Espirito Santo (Portugal)

Liverpool XI (4-3-3): Alisson; Alexander-Arnold, Phillips, Kabak, Robertson; Thiago, Fabinho, Wijnaldum; Salah, Jota, Mane.

Pelatih: Jurgen Klopp (Jerman)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI