Buta Kualitas Yann Motta, Dutra Yakin Persija Tak Sembarangan Ambil Pemain

Jum'at, 12 Maret 2021 | 18:15 WIB
Buta Kualitas Yann Motta, Dutra Yakin Persija Tak Sembarangan Ambil Pemain
Otavio Dutra saat sedang berlatih bersama skuat Persija Jakarta (dok. Persija).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek Persija Jakarta yakin dengan kualitas permainan yang dimiliki oleh calon rekan satu timnya Yann Motta, meski belum pernah melihatnya langsung. Ini karena dia percaya Persija tidak akan sembarangan dalam mendatangkan pemain.

Persija lewat Direktur Ferry Paulus memang telah mengkonfirmasi bakal mendatangkan Yann Motta. Meski belum diketahui kapan pemain muda asal Brasil ini dikenalkan secara resmi oleh mereka.

Kepastian Yann Motta merapat ke tim ibu kota ini juga semakin kuat setelah Otavio Dutra langsung berkomunikasi dengannya. Mantan pemain Persipura Jayapura itu memberitahukan situasi Indonesia dan Persija khususnya.

Yann Motta dikabarkan bakal bergabung dengan Persija Jakarta (Instagram Tanjong Pagat United FC).
Yann Motta dikabarkan bakal bergabung dengan Persija Jakarta (Instagram Tanjong Pagat United FC).

Jika benar bakal menjadi pemain Persija, Yann Motta bakal menjadi duet Duta di lini belakang. Pasalnya, pemain berusia 21 tahun itu berposisi sebagai bek tengah.

Baca Juga: Bek Gaek Persija Jelaskan Pentingnya Vaksinasi COVID-19

"Saya belum tahu, belum lihat dia main. Tapi kalau Persija dapat dia, saya yakin kualitas dia bagus. Pasti Persija tak akan dapat pemain tak punya kualitas, Persija tim besar semua tahu," kata Dutra saat ditemui di Rumah Sakit Olahraga Nasional, Jakarta, Jumat (12/3/2021).

Dutra berharap bisa kompak dengan Yann Motta yang sama-sama berasal dari Brasil. Dutra juga tidak keberatan membantu pemain yan terakhir memperkuat tim asal Singapura, Tanjong Pagar United itu.

"Saya hara bisa kompak di lapangan. Saya akan bantu dia adaptasi termasuk translate, saya juga bantu Marco Motta dan Klok," jelas Dutra.

"Saya juga akan bantu seperi dulu di mana saya bermain siap bantu tim supaya prestasinya bagus," pungkas pemain naturalisasi itu.

Jika benar jadi bergabung, Yann Motta adalah rekrutan anyar perdana Macan Kemayoran musim ini. Motta akan menggantikan slot legiun asing yang sebelumnya diisi oleh Marc Klok sebelum jadi WNI.

Baca Juga: Dutra Optimis Persija Bisa Lewati Grup Neraka Piala Menpora

Adapun pemain asing lainnya Marko Simic, Rohit Chand, dan Marco Motta bertahan. Ini karena Persija banyak mempertahankan pemain musim lalu.

Namun, tim asuhan Sudirman itu sudah kehilangan Evan Dimas yang gabung Bhayangkara Solo FC dan Ryuji Utomo dipinjamkan ke tim asal Malaysia Penang FC. Selain itu pemain muda potensial Dwiki Arya dipinjamkan ke Persela Lamongan.

Terdekat, Persija akan turun di turnamen Piala Menpora 2021. Kejuaraan tersebut akan bergulir pada 21 Maret sampai dengan 25 April mendatang.

Tim kesayangan Jakmania ini berada di Grup B bersama Bhayangkara Solo FC, Borneo FC, dan PSM Makassar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI