Suara.com - Manchester United siap menjamu West Ham United pada laga pekan ke-28 Liga Inggris 2020/2021 di Old Trafford, Senin (15/3/2021) dini hari WIB.
Tak ada kata selain kemenangan bagi tuan rumah, jika mereka masih ingin menjaga asa menjuarai Liga Inggris musim ini.
Manchester United saat ini masih tertahan di peringkat kedua papan klasemen dengan raihan 54 poin dari 28 pertandingan, masih berjarak 14 poin dari Manchester City yang bertengger di puncak meski Manchester United memiliki tabungan satu laga tunda.
Sementara itu, di sisi lain West Ham apik sepanjang musim ini dan jauh melebihi ekspektasi di liga.
Baca Juga: Kesalahan Dean Henderson Batalkan Kemenangan MU, Solskjaer Kasih Respons
The Hammers --julukan West Ham-- yang dibesut eks pelatih Manchester United, David Moyes, kini menghuni peringkat kelima papan klasemen dengan koleksi 48 poin dari 27 pertandingan.
West Ham hanya terpaut dua poin dari zona top four dan hanya berjarak enam poin dari Manchester United. Dan hebatnya, West Ham masih mengantongi tabungan satu laga tunda.
Jika mampu menang di Old Trafford, maka West Ham hanya akan berjarak tiga poin dari Manchester United, dengan satu laga tunda masih di tangan.
Form Terkini
Pada laga Liga Inggris akhir pekan lalu, Manchester United secara fenomenal menang 2-0 di kandang Manchester City.
Baca Juga: Manchester United Patut Was-was Melawat ke San Siro, Ini Sebabnya
Meski demikian, armada Ole Gunnar Solskjaer tampil buruk pada Jumat (12/3/2021) dini hari WIB tadi, ketika ditahan imbang AC Milan 1-1 pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Europa di Old Trafford.
Sementara itu, West Ham pada Selasa kemarin menang 2-0 saat menjamu Leeds United. Tim asal London itu menang lewat berkat gol-gol Jesse Lingard dan Craig Dawson.
Lingard, yang dipinjam West Ham dari Manchester United pada bursa transfer Januari 2021, telah mencetak 4 gol dan 1 assist dalam enam penampilan untuk West Ham sejauh ini di Liga Inggris.
Namun sesuai dengan aturan Liga Inggris, Lingard tak boleh dimainkan saat melawan klub pemiliknya, sehingga sang gelandang serang harus absen dalam laga di Old Trafford nanti.
Manchester United sendiri sudah dua kali menghadapi West Ham di kampanye 2020/2021 ini dan selalu keluar sebagai pemenang.
The Red Devils (Setan Merah) --julukan Manchester United-- menang 3-1 di kandang West Ham pada laga pekan ke-11 Liga Inggris, dan kemudian menang 1-0 di Old Trafford pada laga putaran keempat Piala FA.
Krisis Penyerang
Penyerang Manchester United, Anthony Martial akan menjalani pemindaian setelah mengalami cedera pinggul dalam pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Europa kontra AC Milan.
Penyerang internasional Prancis berusia 25 tahun itu digantikan saat half-time oleh Amad Diallo, yang menempatkan Manchester United unggul lebih dulu atas Milan pada menit ke-50 lewat gol pertamanya bagi The Red Devils.
"Sayangnya, ia mendapat benturan pada pinggulnya, agak awal pada babak pertama. Ini membuat Anthony tidak bisa melanjutkan (di babak kedua) meski ia bermain di sepanjang babak pertama," kata manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer seperti dimuat Reuters.
"Sangat mengecewakan dengan cedera Anthony ini, karena kini ada penyerang lain yang perlu kami pindai dan lihat kondisinya," keluh pelatih berusia 48 tahun itu.
Solskjaer sendiri berharap cedera Martial tidak serius karena ia sudah kehilangan dua penyerang, Marcus Rashford dan Edinson Cavani, serta trio gelandang kreatif; Paul Pogba, Donny van de Beek dan Juan Mata.
Solskjaer mengatakan Rashford kemungkinan belum bugar untuk pertandingan lawan West Ham, tapi mungkin bisa kembali untuk laga leg kedua melawan Milan pekan depan.
"Saya sangat berharap Marcus kembali pada pekan depan di Milan. Saya tidak yakin ia bisa bermain untuk laga hari Minggu kontra West Ham). Tapi semoga, karena kami benar-benar membutuhkan penyerang!" keluh Solskjaer.
Data-fakta Manchester United vs West Ham:
1. Manchester United tak terkalahkan dalam 16 laga kandang terakhirnya melawan West Ham di semua ajang (Menang 12, Seri 4).
2. Manchester United tak terkalahkan dalam 12 pertandingan pamungkasnya lintas kompetisi (Menang 5. Seri 7).
3. Manchester United selalu meraih clean sheet dalam 3 laga terakhirnya di Liga Inggris. Namun, Manchester United cuma mencatatkan 2 clean sheet dalam 7 partai kandang pamungkasnya di liga.
4. West Ham cuma kalah 2 kali dalam 13 laga terakhirnya di Liga Inggris (Menang 8, Seri 3).
Head-to-head Manchester United vs West Ham lintas ajang:
Manchester United menang: 68
Seri: 32
West Ham menang: 45
Pertemuan terakhir: Manchester United 1-0 West Ham (Piala FA, Februari 2021)
Prakiraan Susunan Pemain:
Manchester United XI (4-2-3-1): Henderson; Wan-Bissaka, Lindelof, Maguire, Shaw; McTominay, Fred; Amad, Fernandes, James; Greenwood.
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer (Norwegia)
West Ham United (4-2-3-1): Fabianski; Coufal, Dawson, Diop, Cresswell; Rice, Soucek; Bowen, Lanzini, Fornals; Antonio.
Pelatih: David Moyes (Skotlandia)