Suara.com - Persija Jakarta tak mematok target muluk di Piala Menpora 2021. Tim berjuluk Macan Kemayoran cuma mengincar posisi tiga besar di turnamen pramusim tersebut.
Hal itu disampaikan Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca. Target itu dibuat tim Ibukota setelah menyesuaikan kucuran anggaran yang diberikan manajemen.
"Setelah pengajuan anggaran dari apa yang bisa diberikan manajemen ke klub di bawah tanggung jawab saya, kami targetnya tiga besar," kata Prapanca dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com.
"Mudah-mudahan berjalan baik. Kami harap suporter, tim, pemain bisa memberikan yang terbaik dan beri hiburan terbaik untuk sepakbola," tambahnya.
Baca Juga: Piala Menpora 2021: Persebaya Siap Libas Penghuni Grup C
Di Piala Menpora 2021, Persija Jakarta tergabung di Grup B yang disebut-sebut sebagai "grup neraka", bersama Bhayangkara Solo FC, Borneo FC, dan PSM Makassar.
Tim asuhan Sudirman saat ini sudah menggelar latihan sejak awal Maret sebagai persiapan jelang mengikuti Piala Menpora yang akan berlangsung pada 21 Maret sampai dengan 25 April mendatang.
Hampir seluruh penggawa Persija telah bergabung, kecuali Marko Simic, Rohit Chand, dan Osvaldo Haay yang masih harus mengurus keperluannya masing-masing.