Prediksi Timnas Indonesia U-23 vs Bali United: Laga Berat Garuda Muda

Rully Fauzi Suara.Com
Minggu, 07 Maret 2021 | 15:47 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-23 vs Bali United: Laga Berat Garuda Muda
Penyerang Timnas Indonesia U-23, KH Yudo (kanan) berebut bola dengan penjaga gawang Tira Persikabo, Syahrul Trisna dalam laga uji coba di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (5/3/2021) malam. [ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia U-23 yang disiapkan untuk ajang SEA Games 2021, akan kembali melakoni laga uji coba setelah menghadapi klub Liga 1, Tira Persikabo pada Jumat kemarin.

Skuat Garuda Muda --julukan Timnas U-23-- bakal menjajal kekuatan klub Liga 1 lainnya, Bali United, pada pertandingan yang dihelat di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta.

Pertandingan Timnas Indonesia U-23 vs Bali United siap dihelat Minggu (7/3/2021) malam ini dan akan kick-off pada pukul 19.00 WIB.

Timnas Indonesia U-23 sendiri menang 2-0 atas Tira di venue yang sama pada Rabu lalu. Meski hanya berstatus uji coba, laga tersebut menjadi laga sepakbola pertama dalam setahun terakhir di persepakbolaan nasional, setelah Liga 1 harus terhenti pada Maret 2020 lalu imbas pandemi COVID-19.

Baca Juga: Hadapi Timnas Indonesia, Teco: Bali United Ingin Menang

Timnas U-23 menang berkat gol gelandang Kadek Agung pada akhir babak pertama, serta gol penyerang Muhammad Rafli pada awal babak kedua.

Meski menang, pelatih Shin Tae-yong mengungkapkan jika dirinya masih belum puas dengan performa anak-anak Garuda Muda, yang disebutnya masih jauh dari ekspektasi dan masih jauh dari kata sempurna.

Malam ini, pelatih asal Korea Selatan itu tentu mengharapkan penampilan yang lebih baik dari KH Yudo dan kawan-kawan.

Namun meraih kemenangan takkan mudah, mengingat lawan yang dihadapi adalah Bali United, tim asuhan Stefano Cugurra Teco yang berhasil menjuarai Liga 1 pada musim 2019 lalu.

Prakiraan Susunan Pemain:

Baca Juga: Segera Dibubarkan, Pemain Timnas Kumpul Kembali Usai Piala Menpora 2021

Timnas Indonesia U-23 (4-4-2): Nadeo Argawinata; Koko Ari Araya, Rachmat Irianto, Andy Setyo, Pratama Arhan; Sidik Saimima, Kadek Agung, Yakob Sayuri, Irfan Jauhari; KH Yudo, Muhammad Rafli.

Pelatih: Shin Tae-yong (Korea Selatan)

Bali United (4-3-3): Wawan Hendrawan; Andhika Wijaya, Leonard Tupamahu, Gunawan Dwi Cahyo, Ricky Fajrin; Taufiq, Fadil Sausu, Diego Assis; Yabes Roni, M. Rahmat, Ilija Spasojevic.

Pelatih: Stefano Cugurra Teco (Brasil)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI