Chelsea Vs MU: Setan Merah Pantas Dapat Penalti? Ini Jawaban Liga Inggris

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 01 Maret 2021 | 12:06 WIB
Chelsea Vs MU: Setan Merah Pantas Dapat Penalti? Ini Jawaban Liga Inggris
Gelandang Chelsea, Callum Hudson-Odoi (kanan) terlihat menyentuh bola dengan tangannya tetapi wasit tidak memberikan Manchester United hadiah penalti usai meninjau lewat VAR dalam laga pekan ke-26 antara Chelsea vs Man United di Stamford Bridge, London, Senin (1/3/2021) dini hari WIB. [Ian Walton / POOL / AFP].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Liga Inggris akhirnya buka suara untuk menjelaskan keputusan wasit Stuart Artwell yang tidak memberikan hadiah penalti kepada Manchester United dalam laga menghadapi Chelsea, Senin (1/3/2021) dini hari WIB.

Duel Chelsea vs Man United tersaji dalam laga pekan ke-26 Liga Inggris di Stamford Bridge, London. Pertandingan itu berakhir imbang dengan skor kaca mata.

Di babak pertama, tepatnya pada menit ke-12, terjadi insiden yang akhirnya menimbulkan kontroversi. Tendangan bebas Marcus Rashford berhasil ditepis Edouard Mendy dan bola tampak membentur lengan Callum Hudson-Odoi di dalam kotak penalti.

Meski demikian, wasit Stuart Artwell tidak memberikan hadiah penalti untuk Manchester United. Dia sempat meninjau kejadian itu lewat video assistant referee (VAR), tetapi keputusannya tidak berubah.

Baca Juga: Liverpool Akhirnya Menang! Hajar Tim Juru Kunci 2-0

Keputusan itu menimbulkan perdebatan tak hanya diantara pendukung dua kesebelasan. Kedua manajer yakni Ole Gunnar Solskjaer dan Thomas Tuchel juga saling lempar pandangan yang bertolak belakang.

Solskjaer menganggap wasit membuat keputusan buruk. Stuart Artwell dinilai telah merampas dua poin yang seharusnya berhak diraup Manchester United.

Sementara Thomas Tuchel mengeluarkan pendapat sebaliknya. Dia menganggap keputusan wasit tepat dan justru mempertanyakan kenapa harus sampai melibatkan VAR dalam prosesnya.

Terlepas dari kontroversi dan keributan yang terjadi, Liga Inggris akhirnya mengeluarkan pernyataan terkait insiden tersebut. Mereka menganggap Hudson-Odoi tidak melakukan handball karena tangannya dalam keadaan pasif saat tersentuh bola.

"VAR meminta wasit untuk melihat kembali insiden tersebut namun ia tetap pada keputusannya di lapangan karena ia merasa bahwa Hudson-Odoi tidak menggerakkan tangannya menuju bola," demikian pernyataan resmi Liga Inggris dikutip dari Football London, Senin (1/3/2021).

Baca Juga: Hasil Chelsea Vs Man United Berakhir Imbang 0-0

Hasil imbang 0-0 membuat Manchester United kian tertinggal dari Manchester City. Setan Merah untuk sementara duduk di peringkat kedua dengan koleksi 50 poin atau tertingal 12 angka dari The Citizen di puncak.

Sementara bagi Chelsea, hasil imbang ini membuat pasukan Thomas Tuchel gagal menggusur West Ham dari empat besar. The Blues kini duduk di peringkat kelima dengan koleksi 44 poin.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI