Suara.com - Piala menpora 2021 mengalami perubahan jadwal, hal terkait pengunduran jadwal Piala menpora 2021 disampaikan oleh Akhmad Hadian Lukita selaku Direktur PT Liga Indonesia Baru (LIB).
Menanggapi pernyataan yang sebelumnya sudah disampaikan oleh PT LIB bahwa jadwal Piala Menpora awalnya direncanakan mulai pada tanggal 20 Maret namun mengalami perubahan jadwal sehingga turnamen pramusim itu dimulai pada 21 Maret.
Latar Belakang Piala Menpora
Piala menpora adalah turnamen pramusim yang diadakan oleh PSSI. Sempat Vakum selama kurang lebih 11 bulan semejak 15 Maret 2020, pada kesempatan ini PSSI diberikan izin oleh pemerintah Republik Indonesia dan kepolisian untuk menghidupkan lagi sepakbola tanah air.
Baca Juga: Jelang Piala Menpora, Borneo FC Fokus Penguatan Otot Pemain
Secara singkatnya Piala Menpora adalah turnamen pramusim yang diselenggarakan untuk liga 1 tahun ini, dengan harapan diadakannya Piala Menpora bisa menjadi tolak ukur bagi kepolisian untuk memberikan izin kompetisi-kompetisi yang nantinya akan diselenggarakan.
Selain itu Piala Menpora diharapkan dapat menjadi ajang pemanasan bagi setiap klub dalam menyambut liga-liga primer nantinya, dan juga untuk mencari bakat-bakat muda bertalenta agar nantinya bisa di promosikan untuk bermain di tim senior.
Lokasi Pertandingan Piala Menpora
Ada beberapa kota yang nantinya akan dijadikan tempat pergelaran sepakbola tanah air pertama kali semenjak wabah pandemi ini, diantaranya adalah:
- Bandung
- Sleman
- Solo
- Malang
Adapun catatan yang diberikan oleh LIB bahwasannya tim tuan rumah tidak akan bermain di kota masing-masing.
Baca Juga: Uji Coba Timnas U-23 Lawan Dua Klub Liga 1 Jadi Simulasi Prokes Covid-19
Sejauh ini PT Liga Indonesia Baru (LIB) sedang berusaha dalam mencari sponsor dan hak siar atas kejuaraan ini.
PT Liga Indonesia Baru memutuskan bahwa hanya ada 18 klub yang diikutsertakan dalam turnamen Piala Menpora. Berikut adalah daftar klub yang akan berlaga dalam Piala Menpora 2021:
- Arema FC
- Bali United
- Barito Putera
- Bhayangkara FC
- Borneo FC
- Madura United
- Persebaya Surabaya
- Persela Lamongan
- Persib Bandung
- Persija Jakarta
- 11. Persik Kediri
- 12. Persipura Jayapura
- 13. Persiraja Banda Aceh
- 14. Persita Tangerang
- 15. PSIS Semarang
- 16. PSM Makassar
- 17. PSS Sleman
- 18. TIRA-Persikabo
Apakah ada klub favoritmu dalam daftar klub diatas? Bagi pecinta sepakbola tanah air pandemi benar-benar memaksa kita untuk adaptasi dengan lingkungan baru kita, termasuk menonton sepakbola.
Tetapi tenang saja kita tetap bisa mendukung klub kesayangan kita melalui streaming, ya walau sensasinya tidak sama dengan ketika kita hadir langsung di lapangan. Memang benar adanya pandemi membatasi kita dalam berkontak langsung, tetapi tentunya tidak membuat semangatmu dalam mendukung klub favoritmu patah dong!
Itu dia kabar terbaru mengenai Piala Menpora 2021. Tetap jaga sportifitas ya!
Kontributor : Dhea Alif Fatikha