Jalani Latihan Perdana, Bhayangkara Solo FC Fokus Bangun Mental Pemain

Jum'at, 26 Februari 2021 | 10:28 WIB
Jalani Latihan Perdana, Bhayangkara Solo FC Fokus Bangun Mental Pemain
Latihan perdana skuat Bhayangkara Solo FC jelang bergulirnya Piala Menpora 2021 (dok. Bhayangkara Solo FC).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bhayangkara Solo FC menjalani latihan perdana selepas vakumnya kompetisi sejak Maret 2020 lalu di Stadion Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Kamis (25/2/2021).

Latihan yang diperuntukan untuk persiapan jelang menghadapi turnamen pramusim Piala Menpora 2021 itu difokuskan untuk membangun kembali mentalitas pemain.

Total belasan pemain mengikuti latihan yang dipimpin langsung pelatih kepala Paul Munster. Tidak hanya itu, Direktur Teknik Simon McMenemy juga ikut mendampingi.

Setelah latihan, Munster memuji konsistensi anak asuhnya yang terus menjaga kondisi kebugaran saat latihan mandiri rumah. Meski para pemain terlihat lelah ketika berlatih.

Baca Juga: Jadwal Diundur, Piala Menpora 2021 Batal Kick-off 20 Maret

"Mereka seperti masih latihan di rumah. Sesi latihan ini mereka kerja dengan bagus, walaupun setelah training masih terlihat cukup lelah, tapi biasa itu," kata Paul Munster dalam rilis yang diterima Suara.com, Jumat (26/2/2021).

Paul memaparkan, latihan perdana ini hanya sebatas pemanasan. Nantinya, latihan akan fokus pada peningkatan mental, fisik, dan kekompakan pemain.

Pelatih asal Irlandia Utara itu menambahkan, untuk awalan latihan hanya digelar sehari sekali. Namun ke depan, Indra Kahfi dan kawan-kawan bakal melahap intensitas latihan lebih tinggi.

"Latihan awal untuk membangun mental anak-anak lagi. Termasuk karena mereka kembali bertemu teman-temannya, jadi kami akan kembali bangun chemistry antarpemain," pungkasnya.

Piala Menpora 2021 dijadwalkan bergulir pada 21 Maret sampai dengan 25 April mendatang. Sebanyak 18 klub Liga 1 termasuk Bhayangkara Solo FC ikut meramaikan kejuaraan ini.

Baca Juga: Piala Menpora Persebaya Main di Malang, Bonek: Terkesan Adu Bonek-Aremania

Adapun turnamen pramusim ini bakal berlangsung di empat kota yakni Bandung, Sleman, Solo, dan Malang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI