Alami Cedera, Karim Benzema Lakukan Terapi Tradisional untuk Penyembuhan

Kamis, 25 Februari 2021 | 16:58 WIB
Alami Cedera, Karim Benzema Lakukan Terapi Tradisional untuk Penyembuhan
Penyerang Real Madrid, Karim Benzema. [GABRIEL BOUYS / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Striker Real Madrid, Karim Benzema, melakukan terapi tradisional untuk mempercepat penyembuhan cederanya. Benzema sendiri menambah daftar badai cedera di skuat Real Madrid.

Real Madrid sedang mengalami krisis pemain akibat cedera. Sejumlah pemain bintang mereka seperti Sergio Ramos, Eden Hazard, Marcelo, Dani Carvajal, Fede Valverde, Rodrygo Goes, Alvaro Odriozola, dan Eder Militao mengalami cedera.

Hal itu semakin memburuk setelah Benzema juga harus absen ketika Real Madrid bertandang ke markas Real Valladolid. Akibat cedera itu, Benzema juga absen saat Los Blancos bertandang ke markas Atalanta di Liga Champions.

Sadar dirinya merupakan sosok penting di Real Madrid, Benzema pun berusaha untuk cepat sembuh dari cedera. Benzema pun akhirnya melakukan terapi bekam untuk membantunya mempercepat proses penyembuhan.

Baca Juga: Liga Segera Bergulir, Pemain Kelantan FC Pamit dari TC Timnas Indonesia

Melalui akun media sosialnya pada Rabu (24/2/2021), Benzema mengunggah video yang menunjukkan dirinya melakukan terapi bekam. Terlihat jelas di punggungnya ada bulatan bekas bekam.

"Proses penyembuhan terbaik," tulis Benzema di keterangan unggahannya.

Menurut laporan Marca, ini bukan pertama kalinya Benzema melakukan bekam. Dia pertama kali menggunakan terapi bekam untuk memulihkan kondisinya pada jeda internasional tahun 2019 silam.

Bekam sendiri dipercaya bisa mempercepat penyembuhan cedera karena bisa memperlancar peredaran darah serta mengeluarkan darah kotor. Bahkan, bekam sudah tidak asing lagi bagi atlet di masa kini. Sosok Neymar dan Marc Marquez juga pernah melakukan terapi bekam.

Sementara itu, Real Madrid tentu berharap Benzema bisa cepat sembuh. Sebab, pesepak bola asal Prancis ini adalah pencetak gol terbanyak di skuat Real Madrid. Sejauh ini Benzema sudah mengoleksi 17 gol dari 28 laga bagi Real Madrid di semua kompetisi.

Baca Juga: Pemain Timnas Indonesia U-23 akan Divaksin, Bagaimana Nasib Shin Tae-yong?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI