Suara.com - Madura United FC menyiapkan pemusatan latihan di Kota Batu, Malang, Jawa Timur, mulai 26 Februari 2021 setelah klub berjuluk "Laskas Sape Kerrap" ini mengikat kontrak para pemain yang akan berlaga pada ajang kompetisi Liga 1 2021.
"Sesuai dengan jadwal yang telah kita tetapkan bersama pelatih, pemusatan latihan mulai 26 Februari 2021, dan sehari sebelumnya para pemain akan dikumpulkan untuk menyelesaikan kelengkapan administrasinya," kata Direktur PT Polana Bola Madura Bersatu (BPMB) Ziaul Haq di Pamekasan, seperti dimuat Antara, Rabu (25/2/2021) malam.
Kelengkapan administrasi bagi para pemain itu untuk mendapatkan vaksinasi COVID-19 yang telah dipersiapkan oleh Kemenpora RI bagi semua pemain dan official klub.
"Habib" sapaan karib Ziaul Haq ini menjelaskan, ada 28 orang pamain yang berkomitmen bergabung dengan Madura United FC untuk musim kompetisi Liga 1 Indonesia 2021. Sebagian telah melakukan tanda tangan kontrak dengan pihak manajemen.
Baca Juga: Madura United Resmi Boyong Ronaldo Joybera Kwateh dari Persib
"Dan sebagian lainnya akan menanda tangani kontrak sebelum berangkat ke Kota Baru, Malang, Jawa Timur untuk pemusatan latihan," katanya, menjelaskan.
Diantara ke 28 pemain itu, lima diantaranya merupakan pemain lokal binaan Madura United Football Academy (MUFA) kelompok usia 18 tahun (U-18) yang menjadi prioritas Presiden Klub Madura United FC agar dipromosikan bersama Madura United senior.
"Sebelum pemusatan latihan, kami juga mengupayakan proses penyelesaian administrasi dengan Jaimerson Xavier selesai, karena yang bersangkutan ini juga berkomitmen untuk tetap memperkuat Madura United pada musim kompetisi Liga 1 Indonesia 2021 ini," katanya, menjelaskan.
Pamain lainnya yang juga dikontrak Madura United FC Ronaldo Joybera, yakni pemain keturuan yang sebelumnya merupakan pemain Persib Bandung U-20.
"Ronaldo Joybera menjadi pemain termuda yang dikontrak Madura United musim ini," kata Habib, menjelaskan.
Baca Juga: Piala Menpora 2021: Gelandang Tira Persikabo Himbau Suporter Tidak Nobar