Suara.com - Penyerang Bayern Munich, Robert Lewandowski mencatatkan torehan spesial usai membantu timnya meraih kemenangan atas Lazio di leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (24/2/2021) dini hari WIB.
Duel Lazio vs Bayern Munich yang tersaji di Stadion Olimpico, Roma itu berakhir dengan skor 4-1 untuk kemenangan Die Roten.
Lewandowski mencetak gol pembuka pada menit ke-9 sebelum Jamal Musiala, Leroy Sane, dan gol bunuh diri Francesco Acerbi menambah keunggulan Bayern.
Lazio cuma mampu membalas lewat satu gol hiburan yang dicetak Joaquin Correa pada menit ke-49 atau selang dua menit selepas Acerbi membuat gol bunuh diri.
Baca Juga: Cetak Gol Lawan Atletico, Tuchel Puji Semangat Muda Olivier Giroud
Satu gol ke gawang Lazio membuka torehan spesial bagi Lewandowski. Dia kini sah menjadi pencetak gol terbanyak ketiga sepanjang masa di Liga Champions.
Lewandowski untuk sementara telah mengumpulkan 72 gol sebagaimana dilansir Goal Internasional. Jumlah itu melampaui milik legenda Real Madrid Raul Gonzales, dan cuma kalah dari Cristiano Ronaldo (134), dan Lionel Messi (119).
Penyerang Polandia itu mencatatkan 72 gol dari 95 laga sejak kali pertama menjalani debut Liga Champions pada 2011. Dia rata-rata mencetak 0,76 gol dalam satu pertandingan.
Lewandowski masih berpeluang besar untuk terus menambah pundi-pundi golnya. Dia bakal memperkuat Bayern Munich saat menjamu Lazio di Allianz Arena pada laga leg kedua babak 16 besar yang akan berlangsung 17 Maret mendatang.
Baca Juga: Bayern Munich Bantai Lazio 4-1 di Olimpico