Suara.com - Manajer Manchester City Josep Guardiola tidak mau ambil pusing soal torehan sejarah baru The Citizens, yaitu memetik 18 kemenangan beruntun di semua kompetisi.
Pep mengatakan tidak ingin fokusnya terganggu dengan catatan positif yang diraih timnya pekan ini. Ia hanya ingin fokus pada 13 pertandingan tersisa di Liga Premier Inggris.
Kemenangan ke-18 diukir Manchester City melalui kemenangan tipis 1-0 atas Arsenal di Stadion Emirates, London, Minggu (21/2/2021). Gol tunggal City dicetak oleh Raheem Sterling.
Hasil tersebut tidak hanya menorehkan sejarah di era kepemimpinan Guardiola di Etihad Stadium, akan tetapi juga membuat posisi City semakin kokoh di puncak klasemen sementara Liga Premier Inggris.
Baca Juga: Manchester City Pecundangi Arsenal, Pep Puji Performa Berkelas Fernandinho
Mengantongi 59 poin dari 25 pertandingan, Manchester City saat ini unggul 10 poin dari Manchester United dan Leicester City yang menguntit di posisi dua dan tiga.
“Kami senang dengan tambahan tiga poin. Ini Emirates markas Arsenal, dan saya tahu betapa bagusnya tim Mikel bermain. Ini kemenangan yang sangat penting bagi kami, " kata Guardiola usai pertandingan dikutip dari laman resmi klub, Senin (22/2/2021).
“Rekor itu suatu hari akan pecah, kami akan kalah dalam pertandingan," tambahnya.
“Kami hanya memikirkan pertandingan selanjutnya, ini satu-satunya rahasia. Saya kaget dan terkesan."
“Ketika semua orang menderita di dunia ini dan semua orang kehilangan poin, kami menang di Anfield, Tottenham, dan di Goodison Park."
Baca Juga: Intip 7 Fakta Menarik Usai Arsenal Dipecundangi Manchester City
"Saya sangat senang menang 1-0. Untuk memiliki rekor, Anda harus menang seperti ini."
“Anda tidak selalu bisa menang dengan tiga atau empat pertandingan. Kami tidak punya waktu untuk melakukan apapun, hanya memulihkan dan mempersiapkan mental.
“Ada 39 poin untuk dimainkan dan kami membutuhkan kemenangan untuk menjadi juara dan kami akan mencoba di pertandingan berikutnya.”