Akrab, Bagus Kahfi Makan Malam Bersama Keluarga Ivar Jenner di Belanda

Minggu, 21 Februari 2021 | 07:21 WIB
Akrab, Bagus Kahfi Makan Malam Bersama Keluarga Ivar Jenner di Belanda
Bagus Kahfi resmi diperkenalkan FC Utrecht. (Twitter/@FCUtrecht_EN)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wonderkid Indonesia, Bagus Kahfi, langsung mengakrabkan dirinya dengan lingkungan sekitarnya di Belanda. Baru-baru ini, Bagus Kahfi tampak makan malam bersama dengan seorang pemain FC Utrecht bernama Ivar Jenner.

Melalui Stories Instagramnya pada Jumat (19/2/2021), Bagus Kahfi membagikan momen ketika dirinya menghabiskan waktu bersama dengan Ivar Jenner. Tak sendirian, Bagus ikut makan malam bersama keluarga gelandang FC Utrecht tersebut.

Tak hanya makan malam, Bagus Kahfi juga menghabiskan waktu bersama keluarga Ivar Jenner dengan menonton pertandingan FC Utrecht melawan Willem II.

Nah, niatan Bagus Kahfi beradaptasi di Belanda dengan menghabiskan waktu dan makan malam dengan pemain lokal bisa dinilai sebagai langkah baik.

Baca Juga: Marc Klok Punya Harapan Tampil Bersama Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Bagus Kahfi bagikan momen makan malam bersama dengan keluarga Ivar Jenner. (Instagram/baguskahfiii)
Bagus Kahfi bagikan momen makan malam bersama dengan keluarga Ivar Jenner. (Instagram/baguskahfiii)

Sementara itu, sosok Ivar Jenner sendiri merupakan pemain yang sudah tidak asing dengan Bagus Kahfi. Pasalnya keduanya pernah bertemu ketika Bagus Kahfi berkunjung ke Belanda pada 2020 silam.

Selain itu, Ivar Jenner merupakan pemain muda yang juga memiliki darah Indonesia. Ivar disebut punya keturunan Indonesia dari ayahnya yang memiliki darah Jawa.

Melihat dari Transfermarkt, Ivar telah bermain untuk FC Utrecht sejak Juli 2020 lalu. Dia sebelumnya juga pernah bermain untuk Vitesse.

Di sisi lain, Bagus Kahfi sendiri tidak akan langsung dimainkan di skuat utama FC Utrecht. Namun, Bagus akan dimainkan di U-18 dengan tujuan pemain sepak bola Magelang itu bisa beradaptasi lebih dulu.

Baca Juga: Timnas U-22 akan Jalani Tiga Laga Uji Coba, Dua Calon Lawan Sudah Dikantong

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI