Intip 7 Fakta Menarik Jelang Southampton vs Chelsea

Reky Kalumata Suara.Com
Sabtu, 20 Februari 2021 | 15:31 WIB
Intip 7 Fakta Menarik Jelang Southampton vs Chelsea
Reaksi manajer Chelsea, Thomas Tuchel, saat melakoni debut tenor kepelatihannya bersama The Blues dalam laga lanjutan Liga Inggris melawan Wolverhampton di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, Rabu (27/1/2021) waktu setempat. (ANTARA/REUTERS/POOL/Richard Heathcote)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Chelsea akan bertandang ke markas Southampton dalam pertandingan pekan ke-25 Liga Inggris malam ini. Berikut fakta - fakta menarik menjelang laga Southampton vs Chelsea.

Peringkat 4 Chelsea akan melakoni laga tandangnya ke St Mary's Stadium guna menghadapi Southampton uamh saat ini berada di peringkat ke-13 klasemen pada Sabtu (20/2/2021).

Chelsea siap melanjutkan hasil positifnya bersama Thomas Tuchel. Sejak menggantikan Frank Lampard, Tuchel bersama Chelsea belum tersentuh kekalahan di enam laga. (Menang 5, Seri 1, Kalah 0).

Berbeda dengan Southampton. Skuat besutan Ralph Hasenhuttl tercatat selalu kalah dalam enam pertandingan terakhirnya di Liga Inggris, salah satunya adalah dibantai Manchester United 0-9 pada awal Februari.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Malam Ini, Ada Big Match Liverpool Vs Everton

Berikut fakta - fakta menarik menjelang duel Southampton vs Chelsea yang dihimpun dari Bbc Sport :

  1. Chelsea sedang dalam rangkaian lima kemenangan Liga Premier berturut-turut di kandang Southampton.
  2. Southampton hanya memenangkan satu dari 11 pertemuan terakhir di semua kompetisi, seri dua kali dan kalah delapan kali.
  3. Southampton telah kalah dalam enam pertandingan liga berturut-turut untuk pertama kalinya dalam sejarah mereka.
  4. Chelsea tidak terkalahkan dalam enam pertandingan mereka di semua kompetisi sejak Thomas Tuchel mengambil alih, memenangkan lima pertandingan dan hanya kebobolan satu kali.
  5. Tuchel bisa menjadi pelatih kepala Chelsea pertama sejak Carlo Ancelotti pada 2009 yang memenangkan tiga pertandingan tandang Liga Premier Inggris pertamanya.
  6. Hanya Manchester City dan Aston Villa yang mencatatkan clean sheet lebih banyak dari 11 Chelsea musim ini.
  7. Timo Werner telah terlibat langsung dalam lebih banyak gol di Liga Premier dibandingkan pemain Chelsea lainnya musim ini, dengan lima gol dan lima assist.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI