Suara.com - Pelatih Sevilla Julen Lopetegui kecewa dengan kekalahan skuatnya atas Borussia Dortmund di leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Lopetegui merasa skuatnya tidak pantas kalah dalam laga ini.
Menjamu Dortmund di Stadion Ramon Sanchez-Pizjuan, Kamis (18/2/2021) dini hari WIB, Sevilla sempat memimpin lebih dulu lewat gol Suso di menit ke-7.
Namun Dortmund membalas tiga gol lewat gol Mahmoud Dahoud dan dua gol Erling Braut Haaland di babak pertama. Sevilla hanya mampu membalas satu gol Luuk de Jong di babak kedua.
Hasil tersebut membuat Dortmund unggul 3-2 atas Sevilla. Ini juga membuat Sevilla kalah untuk pertama kalinya dalam 11 pertandingan di semua kompetisi.
Baca Juga: Cetak Brace Lawan Sevilla, Erling Haaland Termotivasi Hat-trick Mbappe
Usai pertandingan, Lopetegui merasa skuatnya tidak pantas kalah dalam pertandingan ini. Namun diakui bahwa Haaland telah membuat perbedaan.
"Kami tidak pantas kalah, tapi pada akhirnya mereka memiliki salah satu pemain terbaik dunia yang telah membuat perbedaan dalam tiga situasi yang bisa kami hindari," kata Lopetegui kepada Canal Sur.
"Ini adalah hukuman yang sangat berat. Kami pantas mendapatkan hasil imbang," ujarnya
Kini tugas berat untuk Sevilla adalah membalikkan ketertinggalan satu gol ini saat melawat ke Signal-Iduna Park pada leg kedua bulan depan.
"Hasil ini bagus. Tapi masih ada satu pertandingan lagi tersisa dan kami berpegang pada kemungkinan itu," pungkasnya.
Baca Juga: Hits Bola: Neymar Tanggapi Penalti Lionel Messi ke Gawang PSG