Suporter Tak Rela jika PSM Makassar Benar Disanksi FIFA

Rauhanda Riyantama Suara.Com
Rabu, 17 Februari 2021 | 11:38 WIB
Suporter Tak Rela jika PSM Makassar Benar Disanksi FIFA
Pesepakbola PSM Makassar, Giancarlo Rodrigues (tengah). [ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Suporter nampaknya jadi salah satu pihak yang paling dikecewakan soal ancaman sanksi yang menimpa PSM Makassar. Oleh sebab itu, mereka berharap manajemen bisa segera menyelesaikan masalah yang menimpa tim kesayangannya.

Seperti diketahui, PSM dikenai sanksi FIFA akibat menunggak gaji mantan pemain asingnya, Giancarlo Rodrigues. Alhasil, tim Juku Eja dihukum tidak boleh terlibat dalam bursa transfer pemain selama tiga periode, baik nasional maupun internasional.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Red Gank, Sadakati Sukma, mengatakan masih optimistis dan percaya jika manajemen akan berjuang keras untuk menyelamatkan tim. Salah satunya agar tidak menimbulkan kekecewaan pada suporter.

"Intinya kita ingin manajemen menyelesaikan agar tidak merugikan PSM. Kita tidak ingin masalah ini memberikan efek negatif bagi pencinta PSM khususnya suporter," ujar Sadakati, dikutip dari Antara.

Baca Juga: Hits Bola: Ghea Youbi Dandan Demi Dilirik Arya Saloka, Gian Zola Bereaksi

"Kami tentunya berharap agar PSM tetap menjadi klub yang bermain di kasta tertinggi," tuturnya menambahkan.

Lebih lanjut, Sadakati berharap masalah ini bisa diselesaikan secepatnya. Ia tak mau situasi ini mengganggu persiapan tim jelang bergulirnya Liga 1 2021.

"Kami berharap kepada manajemen PSM menyelesaikan dengan secepatnya agar tidak mengganggu persiapan tim menghadapi Liga 1 musim ini," harapnya.

Ia menjelaskan, meskipun sudah ada kepastian atau surat pemberian sanksi dari FIFA yang diteruskan oleh federasi PSSI dan LIB, namun hal itu masih terbuka untuk dihindari.

Apalagi dalam surat itu, PSM selaku terlapor masih diberi waktu untuk mengambil sikap untuk menyelesaikan masalah tunggakan gaji pemain.

Baca Juga: Borneo FC Kenalkan Hendro Siswanto Sebagai Rekrutan Baru

Sementara itu, pelatih Herrie Setyawan juga berharap tim kebanggaan masyarakat Sulawesi Selatan itu diberikan jalan terbaik dalam masalah yang dialami.

"Harapan saya semoga Allah memberikan jalan terbaik bagi PSM Makassar," tegas Herrie Setyawan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI