Suara.com - Hasil mengecewakan harus diraih Everton saat menjamu Fulham di Goodison Park, Senin (15/2/2021) dini hari WIB. Bermain di kandang sendiri, The Toffees justru kalah 0-2.
Dua gol Fulham diborong oleh striker mereka Josh Maja di menit 48 dan 65.
Kekalahan ini tentu sangat mengecewakan bagi kubu Everton, apalagi mereka beberapa hari lalu bermain heroik kala menyingkirkan Tottenham Hotspur dari ajang Piala Liga Inggris.
Everton kini tertahan di peringkat tujuh klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 37 poin dari 22 pertandingan. Sementara Fulham masih berkutat di papan bawah yakni di peringkat 18 dengan 18 poin dari 23 pertandingan.
Baca Juga: Aubameyang Cetak Hattrick, Arsenal Gebuk Leeds United 4-2
Melansir statistik Livescore.com, Everton memang tampil di bawah form. Upaya tendangan justru banyak dilakukan kubu tim tamu, di mana Fulham melepaskan total 12 tendangan ke gawang, tiga di antaranya on target dan dua menjadi gol.
Sementara Everton hanya melepaskan tujuh kali tendangan ke gawang dan cuma dua yang on target.
Begitu juga dengan penguasaan bola, Fulham lebih unggul sedikit dengan 51 persen. Mereka juga lebih unggul dalam upaya serangan lewat umpan-umpan kunci.
Susunan pemain:
Everton (4-4-2): Robin Olsen, Seamus Coleman, Ben Godfrey, Mason Holgate, Lucas Digne, Abdoulaye Doucoure, Andre Gomes, Tom Davies, Gylfi Sigurdsson, James Rodriguez, Rcharlison
Baca Juga: West Brom Vs Manchester United: Setan Merah Ditahan Imbang The Baggies 1-1
Fulham (3-4-2-1): Alphonse Areola, Ola Aina, Tosin Adarabioyo, Joachim Andersen, Bobby Reid, Mario Lemina, Harrison Reed, Kenny Tete, Ademola Lookman, Ruben Loftus-Cheek