Andrea Pirlo Tak Terima Juventus Kalah dari Napoli Lewat Penalti Meragukan

Arief Apriadi Suara.Com
Minggu, 14 Februari 2021 | 16:59 WIB
Andrea Pirlo Tak Terima Juventus Kalah dari Napoli Lewat Penalti Meragukan
Pelatih Juventus, Andrea Pirlo. [MARCO BERTORELLO / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Andrea Pirlo tak terima Juventus kalah dari Napoli dengan menilai satu-satunya gol I Partenopei dalam laga tersebut, tercipta lewat hadiah penalti yang meragukan.

Duel Napoli vs Juventus yang tersaji di pekan ke-22 Liga Italia itu berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan tim tuan rumah di Stadion Diego Armando Maradona, Minggu (14/2/2021) dini hari WIB.

Napoli mencetak gol semata wayang lewat Lorenzo Insigne pada menit ke-31. Gol itu lahir lewat tendangan penalti setelah Giorgio Chiellini dianggap melanggar Amir Rrahmani dengan menampar wajahnya di kotak terlarang.

Menurut Pirlo, Juventus tampil luar biasa dalam laga ini. Mereka banyak menciptakan peluang dan pada akhirnya kalah lewat keputusan wasit yang dia anggap cukup meragukan dan tak adil bagi timnya.

Baca Juga: Kenakan Jersey Juventus, James Harden Beri Dukungan untuk Paulo Dybala

“Kami tidak pernah membiarkan tembakan ke gawang, kami kalah karena insiden yang meragukan, tapi sayang kami tidak mendapatkan kemenangan," kata Andrea Pirlo, dikutip dari Football-Italia, Minggu (14/2/2021).

"Kami menampilkan performa yang kami butuhkan, tetapi bukan hasil yang kami layak dapatkan," tambah pelatih asal Italia tersebut.

Pirlo menganggap wasit terlalu mudah memberikan hadiah penalti terhadap Napoli dalam laga ini, dan turut memberikan perlakuan yang berbeda untuk timnya.

“Jika Anda memberikan penalti untuk itu, maka setiap kontak akan dihukum dengan tendangan penalti. Jika itu diberikan kepada kami, akan ada banyak kontroversi dan keluhan, dengan asumsi itu akan diberikan kepada kami sama sekali," jelas Pirlo.

Hasil ini tak mengubah posisi Juventus di peringkat ketiga pada klasemen Liga Italia dengan 42 poin. Namun, kekalahan tersebut membuar I Bianconeri gagal memperkecil jarak dengan AC Milan di puncak klasemen.

Baca Juga: Rayakan Ultah, Cristiano Ronaldo Beli Mobil Mewah Seharga Rp135 Miliar

Juventus juga kini cuma terpaut dua angka dari peringkat keempat hingga keenam yakni Napoli, AS Roma, dan Lazio yang sama-sama mengoleksi 42 poin.

AS Roma yang baru akan berlaga menghadapi Udinese Minggu (14/2/2021) malam WIB, bakal menggusur Juventus dari peringkat ketiga apabila meraih kemenangan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI