Bertemu Polri dan Menpora, LIB: Insya Allah Kami Siap

Selasa, 09 Februari 2021 | 18:07 WIB
Bertemu Polri dan Menpora, LIB: Insya Allah Kami Siap
Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita, saat memberikan penjelasan mengenai kelangsungan Liga 1 2020 di Jakarta, Jumat (14/8/2020). (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, mengaku pihaknya sudah menyiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan agar Polri bisa mengeluarkan izin kompetisi sepak bola di Indonesia.

Rencananya, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali bakal memimpin rapat besar bersama PT LIB, Ketua Umum PSSI Mochamad iriawan, perwakilan pejabat Polri, KONI Pusat, dan Satgas COVID-19 pada Rabu (10/2/2021).

Rapat tersebut merupakan tindak lanjut dari pertemuan Menpora dengan Kapolri Listyo Sigit Prabowo pada 8 Februari.

Kepolisian memberi ruang agar kompetisi sepak bola bisa kembali digulirkan, dengan syarat memenuhi protokol kesehatan yang ketat. Di antaranya, tanpa adanya penonton di setiap pertandingan.

Baca Juga: Bahas Liga, Menpora Gelar Rapat Koordinasi dengan Polri, PSSI, dan PT LIB

Menpora Zainudin Amali dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Mabes Polri. (Suara.com/M Yasir)
Menpora Zainudin Amali dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Mabes Polri. (Suara.com/M Yasir)

Pada kesempatan besok, menpora akan mempersilahkan PSSI dan PT LIB memaparkan rancangan keberlangsungan kompetisi baik itu Liga 1 dan 2 di tengah pandemi COVID-19, lengkap dengan protokol kesehatannya.

"Insya Allah soal kesiapan sudah kami siapkan dari kemarin," kata Akhmad Hadian Lukita saat dihubungi Suara.com, Selasa (9/2/2021).

Sebelumnya, PT LIB memang telah menyiapkan sebuah video simulasi pertandingan Liga 1 dan 2 yang tentunya lengkap dengan protokol kesehatan.

Liga 1 2021 dijadwalkan bergulir pada Mei atau Juni. Sebelum itu, jika memungkinkan, akan digelar turnamen pramusim. Memenuhi permintaan peserta kompetisi yang menginginkan ajang pemanasan jelang bergulirnya kompetisi.

"Semoga izin bisa secepatnya keluar. Mohon doanya yah," pungkas lelaki asal Jawa Barat itu.

Baca Juga: Bali United Kembali Berlatih, Baru 19 Pemain yang Hadir

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI