Real Betis Vs Barcelona, Mengapa Messi Nggak Main Sejak Menit Awal?

Rauhanda Riyantama Suara.Com
Senin, 08 Februari 2021 | 15:41 WIB
Real Betis Vs Barcelona, Mengapa Messi Nggak Main Sejak Menit Awal?
Penyerang Barcelona, Lionel Messi melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Real Betis dalam laga pekan ke-22 Liga Spanyol (Real Betis vs Barcelona) di Stadion Benito Villamarin, Senin (8/2/2021) dini hari WIB. [CRISTINA QUICLER / AFP].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lionel Messi tidak main sebagai starter saat Barcelona susah payah mengalahkan Barcelona. Pelatih Ronald Koeman pun membeberkan alasannya mengistirahatkan Messi.

Barcelona menang tipis 3-2 atas Real Betis pada laga lanjutan La Liga Spanyol, Senin (8/2/2021) dini hari WIB. Pada laga tersebut, Koeman mengsitirahatkan pemain kunci, termasuk Messi, Frenkie de Jong, dan Pedri.

Koeman mengatakan bahwa ia ingin menjaga agar timnya tetap segar untuk pertandingan semifinal Copa del Rey melawan Sevilla. Oleh sebab itu juru taktik 57 tahun itu mencadangkan beberapa pemain utama.

Namun Koeman memainkan ketiganya untuk membalikkan keadaan setelah Borja Iglesias memberi Real Betis keunggulan pada babak pertama. Kemudian keputusan pelatih asal Belanda itu terbukti tepat.

Baca Juga: Koeman: Messi Menentukan, Tapi Pahlawan Kemenangan Barcelona adalah Trincao

Messi menyamakan kedudukan dalam waktu dua menit setelah turun dari bangku cadangan. Tak lama kemudian ia berperan dalam gol kedua Barca, sedangkan Francisco Trincao mencetak gol kemenangan di menit ke-87.

"Di atas segalanya saya melakukan rotasi karena para pemain kelelahan. Kami telah memainkan 11 pertandingan sepanjang tahun ini, 10 di antaranya adalah pertandingan tandang dan larut malam," kata Koeman, dikutip dari Marca.

"Kami ke semifinal Copa del Rey, dan Sevilla adalah tim yang bagus sehingga kami harus melindungi pemain untuk memastikan kami tidak mendapatkan lebih banyak cedera," tandasnya.

Koeman berpendapat bahwa penting buat timnya fokus ke Copa del Rey. Mengingat musim ini mereka harus menyabet gelar karena timnya tertinggal dari Atletico Madrid dalam perburuan gelar La Liga Spanyol.

"Ini rute tercepat untuk memenangkan sesuatu yang sangat penting bagi kami. Namun, Barca harus memiliki mental juara di setiap pertandingan dan di setiap kompetisi," tambah Koeman.

Baca Juga: Neymar Bersedia Teken Kontrak Baru di PSG, Begini Reaksi Kylian Mbappe

Ronald Komena kemudian mengatakan bahwa Messi sudah setuju untuk dicadangkan. Lantas bintang 33 tahun itu dimainkan bila tim dalam masalah.

"Saya sudah membahas dengan Leo untuk mengistirahatkannya kemarin dan kami setuju. Kami akan membawanya bila kami membutuhkannya. Ia masuk dan mengubah permainan, ia menghidupkan permainan kami," katanya.

"Barca adalah tim yang jauh lebih baik bersama Messi. Ia sangat efektif dan dia telah menghabiskan bertahun-tahun membuktikan bahwa ia adalah pemain penting untuk tim ini,'' pungkas Ronald Koeman.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI