Suara.com - Liverpool kembali tumbang di kandangnya sendiri Anfield dalam laga pekan ke-23 Liga Inggris, Senin (8/2/2021) dini hari WIB. Kali ini, mereka dipermak Manchester City.
Duel Liverpool vs Man City itu berakhir dengan skor 4-1. Empat gol The Citizen dicetak Ilkay Gundogan (49', 73'), Raheem Sterling (76'), dan Phil Foden pada menit ke-83.
Pasukan Pep Guardiola sebenarnya bisa menang lebih besar andai saja Gundogan tak gagal mengeksekusi penalti di menit ke-37.
Sementara satu-satunya gol hiburan Liverpool dicetak Mohamed Salah. Penyarang asal Mesir itu membukukan namanya setelah sukses mengeksekusi penalti pada menit ke-63.
Baca Juga: Harry Kane Kembali dari Cedera dan Bikin Gol, Tottenham Hajar WBA 2-0
Hasil ini membuat Manchester City semakin kokoh di puncak klasemen Liga Inggris. Phil Foden dan kawan-kawan kini mengoleksi 50 poin atau unggul lima angka dari Manchester United di posisi kedua.
Selisih poin itu bisa semakin melebar karena Manchester City memiliki satu tabungan laga. Mereka baru bermain 22 kali di mana Manchester United dan mayoritas tim lain sudah bermain 23 kali.
Sementara bagi Liverpool, kekalahan ini membuat jalan mereka untuk mempertahankan gelar juara Liga Inggris kian terjal. The Reds masih tertahan di peringkat keempat dengan koleksi 40 poin dan hanya terpaut satu angka dari Chelsea yang menguntit di peringkat kelima.
Berikut jadwal dan hasil Liga Inggris pekan ke-23:
Aston Villa vs Arsenal (1-0)
Burnley vs Brighton (1-1)
Newcastle vs Southampton (3-2)
Fulham vs West Ham (0-0)
Man United vs Everton (3-3)
Tottenham vs West Brom (2-0)
Wolves vs Leicester (0-0)
Liverpool vs Man City (1-4)
Sheffield vs Chelsea (1-2)
Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Liverpool vs Man City dan Link Live Streaming
Selasa (9/1/2021):
03.00 WIB - Leeds United vs Crystal Palace
Berikut klasemen Liga Inggris: