Gabung Ansan Greeners, Asnawi Mangkualam Nomor Duakan Nilai Kontrak

Rauhanda Riyantama Suara.Com
Minggu, 07 Februari 2021 | 06:50 WIB
Gabung Ansan Greeners, Asnawi Mangkualam Nomor Duakan Nilai Kontrak
Asnawi Mangkualam bersama dengan CEO PSM Makassar Munafri Arifuddin (Instagram Asnawi Mangkualam/@asnawi_bhr).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Asnawi Mangkualam membuat langkah mengejutkan usai gabung klub Korea Selatan, Ansan Greeners FC. Namun ia harus menerima konsekuensinya karena nilai kontrak yang diterima lebih kecil ketimbang saat main di Indonesia.

Meski demikian, Asnawi mengaku tak mempermasalahkan hal tersebut. Bek kanan 21 tahun itu justru menomor duakan nilai kontrak demi merasakan kesempatan bermain di luar negeri.

Asnawi sejatinya masih menyisakan kontrak satu tahun lagi di PSM Makassar. Karena keinginan kuatnya bermain di luar negeri, ia pun memutuskan pergi.

"Kalau soal nilai di PSM memang di sini turun. Tapi yang saya pikirkan bukan masalah harga tapi kesempatannya," kata Asnawi saat bincang-bincang virtual bersama PSSI Pers, Sabtu (6/2/2021).

Baca Juga: Ambisi Asnawi Mangkualam: K League 2, K League 1, Kemudian Eropa

Asnawi mengaku sudah menunggu kesempatan seperti ini sejak lama. Oleh karena itu, ia tak membuang kesempatan.

"Sejak masuk klub profesional saya sudah tunggu momen seperti ini yaitu dapatkan kesempatan main di luar. Sudah lama saya nantikan main di luar negeri," jelasnya.

"Harga itu nomor dua yang penting saya bisa main di luar negeri," tambah pemain yang sempat berseragam Persiba Balikpapan itu.

Asnawi dilaporkan dikontrak selama satu tahun dengan opsi perpanjangan 12 bulan. Sang pemain akan dikenalkan secara resmi oleh klub usai selesai menjalani karantina.

"Kalau saya menunjukkan perkembangan selama di sini, kontrak bisa diperpanjang satu tahun," tutur Asnawi.

Baca Juga: PSM Makassar Tak Pernah Halangi Asnawi Mangkualam Pergi, Tapi...

Saat ini karantina sang pemain masih menyisakan 10 hari lagi. Selama menjalani proses tersebut, ia tetap berlatih mandiri karena Ansan Greeners menyiapkan beberapa fasilitas yang bisa dipakai Asnawi buat berlatih mandiri.

Sementara itu, kepindahan Asnawi Mangkualam kali ini juga berkat campur tangan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Pelatih asal Korea Selatan itu merekomendasikan Asnawi kepada Ansan Greeners FC.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI