Luis Suarez: Messi Bebas Pensiun di mana pun

Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 05 Februari 2021 | 18:06 WIB
Luis Suarez: Messi Bebas Pensiun di mana pun
Penyerang Barcelona, Lionel Messi coba melewati para pemain Real Valladolid dalam laga pekan ke-15 Liga Spanyol di Stadion Jose Zorilla, Rabu (23/12/2020) dini hari WIB. [Cesar Manso / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Dia (bermain) pada level spektakuler, dia yang terbaik di dunia."

"Messi akan pensiun di mana pun dia mau, dia bisa memutuskan apakah itu di Barcelona, di Argentina atau di mana pun."

Barca belum putus asa dalam memperpanjang kontrak kapten mereka tersebut. Namun, kesulitan keuangan menjadi penghalang untuk merealisasikan upaya klub Katalunya yang sekarang memiliki utang 1,2 miliar euro (Rp20,1 triliun) itu.

Baru-baru ini rincian kontrak Messi bocor ke media di mana nilai kesepakatannya berdurasi empat tahun mencapai 555 juta euro (Rp9,33 triliun).

Namun, Messi dianggap lebih berharga dari itu untuk Blaugrana dan masih menjadi daya tarik dalam menarik sponsor.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI