
Fernando Torres dibeli Chelsea pada tahun 2011. Meskipun membutuhkan waktu yang tak sebentar untuk dirinya beradaptasi dengan lingkungan Stamford Bridge, tapi Torres berhasil mencetak 22 gol untuk Chelsea.
Ia adalah salah satu pemain favorit banyak orang di Premier League hingga memperoleh predikat sebagai salah satu striker berbakat yang pernah bergabung dengan Chelsea.
4. Gary Cahill
![Centre-back Chelsea, Gary Cahill. [Ben STANSALL / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2018/09/26/98212-gary-cahill.jpg)
Gary Cahill bergabung dengan Chelsea pada bursa transfer 2012. Bek tengah berkewarganegaraan Inggris itu berpasangan dengan sosok legenda Chelsea, John Terry. Karena skill dan kemampuannya yang hebat, Cahill bahkan dipercaya oleh Jose Mourinho dan dan Antonio Conte.
Cahill termasuk salah satu pemain yang membawa sejarah kemenangan di tahun 2012 saat Chelsea berhadapan dengan Bayern Munchen pada final Liga Champions. Cahil juga tercatat pernah menjadi kapten The Blues di bawah naungan Antonio Conte hingga meraih kemenangan pada Piala FA tahun 2018.
![Branislav Ivanovic memperkuat Chelsea di pertandingan Liga Premier Inggris. [AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/09/16/81895-branislav-ivanovic.jpg)
Banyak orang menyebut bahwa Branislav Ivanovic merupakan kunci ketangguhan dalam permainan Chelsea. Bek asal Serbia ini telah bergabung dengan The Blues sejak Januari 2008.
Penampilan dan skillnya yang hebat membuat Branislav Ivanovic dijuluki sebagai pemain serbaguna di lini pertahanan Chelsea.
Baca Juga: Hormati Thomas Tuchel, Chelsea Hilangkan 'Jejak' Lampard di Stamford Bridge
6. Kurt Zouma