Suara.com - Partai penuh gengsi Derby d'Italia antara Inter Milan vs Juventus siap tersaji di semifinal Coppa Italia 2020/2021. Inter akan menerima lawatan Juventus pada laga leg pertama di Giuseppe Meazza, Milan, Rabu (3/2/2021) dini hari pukul 02.45 WIB.
Inter melenggang ke babak empat besar Coppa musim ini setelah mengalahkan rival sekota mereka, AC Milan.
Nerazzurri membungkam Rossoneri dengan skor 2-1 lewat penalti Romelu Lukaku dan gol free-kick cantik Christian Eriksen di menit-menit akhir.
Sementara Juventus melaju ke semifinal setelah melibas SPAL dengan skor telak 4-0. Gol-gol Bianconeri dicetak Alvaro Morata (penalti), Gianluca Frabotta, Dejan Kulusevksi, dan Federico Chiesa.
Baca Juga: Resmi! Sami Khedira Tinggalkan Juventus, Kini Jadi Pemain Hertha Berlin
Derby d'Italia antara Inter Milan vs Juventus sendiri sudah tersaji di musim 2020/2021, yakni di pentas Liga Italia pada pertengahan bulan lalu.
Duel yang berlangsung di Giuseppe Meazza itu dimenangkan tuan rumah dengan skor 2-0, berkat gol-gol Arturo Vidal dan Nicolo Barella.
Kini, kedua tim akan kembali bersua. Baik Inter maupun Juventus jelas mengincar kemenangan sebagai modal menatap leg kedua yang akan berlangsung di Turin pekan depan.
Pemenang dari duel ini akan melaju ke final dan berhadapan dengan salah satu dari Atalanta atau sang juara bertahan Coppa, Napoli.
Partai Inter Milan vs Juventus ini bisa Anda saksikan secara live streaming dengan meng-klik tautan berikut.
Baca Juga: Wanita Penghibur Ini Pernah Disewa Ronaldo, Bayaran Per Jamnya Gila Juga