Anggap Kylian Mbappe Saudara, Neymar Ingin Bertahan di PSG

Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 01 Februari 2021 | 18:06 WIB
Anggap Kylian Mbappe Saudara, Neymar Ingin Bertahan di PSG
Dua penyerang Paris Saint-Germain Kylian Mbappe (kanan) dan Neymar merayakan gol Eric Maxim Choupo-Moting ke gawang Atalanta di laga perempat final di Luz Stadium, Lisbon. David Ramos / POOL / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penyerang Paris Saint-Germain (PSG) Neymar mengatakan bahwa ia ingin bertahan bersama juara Liga Prancis tersebut dan berharap Kylian Mbappe juga akan tetap menjadi rekan setimnya di klub tersebut.

Neymar bergabung dengan PSG dari Barcelona pada 2017 sebagai pemain termahal sepanjang sejarah sepak bola dengan nilai transfer 222 juta euro.

Media Spanyol kerap mengabarkan bahwa pemain berusia 28 tahun ingin kembali ke Barcelona. Khususnya ketika PSG ditukangi oleh Unai Emery.

Sedangkan, Mbappe memiliki sisa 18 bulan dalam kontraknya di PSG dan pelatih baru Mauricio Pochettino telah meredam rumor bahwa penyerang asal Prancis itu kemungkinan akan pindah ke Real Madrid.

Baca Juga: Terbebas dari Messi, Luis Suarez Nikmati Peran Algojo di Atletico Madrid

Megabintang Paris Saint-Germain, Neymar melompat menghindari tekel pemain Bordeaux pada laga Ligue 1 Prancis 2020/2021 Parc des Princes, Paris, Minggu (29/11/2020). [FRANCK FIFE / AFP]
Megabintang Paris Saint-Germain, Neymar melompat menghindari tekel pemain Bordeaux pada laga Ligue 1 Prancis 2020/2021 Parc des Princes, Paris, Minggu (29/11/2020). [FRANCK FIFE / AFP]

"Saya sangat senang hari ini. Banyak hal telah berubah banyak, saya tidak bisa menjelaskan mengapa - apakah hanya saya, atau sesuatu yang lain telah berubah," kata Neymar kepada saluran televisi Prancis TF1 yang dikutip Antara dari Reuters, Senin (1/2/2021).

"Saya telah beradaptasi. Saya merasa lebih tenang dan saya sangat senang di sini. Saya ingin bertahan di PSG dan saya berharap Kylian akan bertahan juga."

"Tentu saja, itulah keinginan setiap suporter PSG... Dengan Kylian, kami memiliki hubungan saudara... Kami sangat suka bermain bersama."

"Kami ingin PSG menjadi tim yang hebat dan saya ingin terus melakukan apa yang telah saya lakukan setiap hari di Paris - bermain sepak bola dan bahagia. Itu hal terpenting," tambahnya

Kontrak Neymar sendiri akan berakhir pada Juni 2022 dan PSG sedang dalam proses negosiasi untuk memperpanjang kontraknya.

Baca Juga: Naik Pitam Kontrak Messi di Barcelona Bocor, Koeman: Hormati Dia!

PSG saat ini berada di urutan ketiga di Ligue 1, tiga poin di belakang pemimpin klasemen Lille.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI