Rayo Vallecano Vs Barcelona: Messi Kembali, Koeman Istirahatkan Dua Pemain

Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 26 Januari 2021 | 21:05 WIB
Rayo Vallecano Vs Barcelona: Messi Kembali, Koeman Istirahatkan Dua Pemain
Bek Barcelona, Gerard Pique (kiri) dan megabintang Lionel Messi. [GABRIEL BOUYS / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ronald Koeman telah memasukkan Lionel Messi dalam skuad Barcelona untuk menghadapi Rayo Vallecano di Vallecas pada Rabu malam waktu setempat atau Kamis (28/1/2020) dini hari WIB, di babak 16 besar Copa del Rey.

Sebagaimana diketahui, Messi sebelumnya dihukum skorsing dua pertandingan setelah menerima kartu merah di partai final Piala Super Spanyol.

Sergino Dest tidak ada dalam daftar Koeman. Dest pun tidak terlihat dalam latihan tim pada Selasa (26/1/2021).

Dest sebelumnya dikabarkan telah pulih dari cedera, namun Koeman sepertinya memutuskan untuk lebih berhati-hati akan kondisi Dest, dan memilih mengistirahatkan pemain Amerika Serikat itu.

Baca Juga: Frenkie de Jong Unjuk Gigi , Barcelona Tak Perlu Khawatir Jika Messi Pergi

Gelandang Barcelona, Sergi Roberto [AFP/Oli Scarff]
Gelandang Barcelona, Sergi Roberto [AFP/Oli Scarff]

Opsi terbaik untuk menggantikan Dest dalam skuad adalah Sergi Roberto, yang telah berlatih bersama rekan-rekannya dalam beberapa hari terakhir setelah dinyatakan pulih dari cedera.

Namun lagi-lagi Koeman tidak ingin mengambil risiko dan memilih untuk tidak membawanya. Dengan demikian, Oscar Mingueza yang paling punya peluang untuk mengisi posisi bek kanan.

Koeman, bagaimanapun, telah memutuskan untuk memasukkan gelandang menjanjikan Ilaix Moriba, seperti yang dia lakukan di pertandingan kontra Cornella.

Berikut daftar 20 pemain Barcelona yang akan menghadapi Rayo Vallecano di babak 16 besar Copa del Rey:

Kiper: Marc-Andre ter Stegen, Neto, Arnau Tenas.

Baca Juga: Gol-gol Barcelona dari Second Line, Ronald Koeman Semringah

Bek: Oscar Mingueza, Ronald Araujo, Clement Lenglet, Samuel Umtiti, Jordi Alba, Junior Firpo.

Gelandang: Sergio Busquets, Miralem Pjanic, Frenkie de Jong, Riqui Puig, Pedri, Ilaix Moriba.

Penyerang: Lionel Messi, Antoine Griezmann, Martin Braithwaite, Ousmane Dembele, Francisco Trincao.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI