Suara.com - Prediksi West Brom vs Manchester City pada pertandingan Liga Inggris pekan ke-20. Laga ini menjadi kesempatan Man City membawa pulang tiga poin.
Man City lebih diunggulkan saat bertandang ke markas West Brom di The Hawthorns, Rabu (27/1/2021) dini hari WIB. Kedua tim ini memang memiliki performa yang kontras.
Skuat besutan Pep Guardiola saat ini berada di posisi kedua klasemen Liga Inggris dan selalu menang dalam sepuluh laga terakhirnya di semua ajang.
![Gestur manajer Manchester City, Pep Guardiola pada laga Liga Inggris 2020/2021 kontra Aston Villa di Etihad Stadium, Manchester, Kamis (21/1/2021). [MARTIN RICKETT / POOL / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/01/21/87121-pep-guardiola-manchester-city.jpg)
Terakhir, Man City mengalahkan tuan rumah Cheltenham 3-1 di putaran keempat Piala FA lewat gol yang dijaringkan Phil Foden, Gabriel Jesus, dan Ferran Torres.
Dengan hasil itu, berarti City selalu menang dalam sepuluh laga terakhirnya di semua ajang. City juga tak terkalahkan dalam 17 laga terakhir mereka.
Sementara West Brom saat ini terdampar di zona degradasi yaitu di posisi ke-19 dan hanya menang sekali dalam sepuluh laga terakhirnya di semua kompetisi.
Terakhir tim besutan Sam Allardyce itu menelan kekalahan 1-2 di markas West Ham. Satu gol The Baggies dalam laga tersebut dicetak Matheus Pereira.
![Pelatih West Bromwich Albion, Sam Allardyce. [LINDSEY PARNABY / POOL / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/12/25/56118-sam-allardyce-west-bromwich-albion.jpg)
Pada pertemuan pertama di Premier League musim ini, City ditahan imbang West Brom 1-1 di Etihad Stadium pada pertandingan pekan ke-13.
Tentu saja, Pep Guardiola kali ini tidak ingin mengulang kesalahan dan siap menurunkan skuat terbaiknya yang tersedia guna membawa pulang tiga poin
Baca Juga: Manchester United Puncaki Klasemen Liga Inggris, Via Vallen Kegirangan
Raheem Sterling, Ferran Torres dan Phil Foden siap menmjadi trisula di lini depan Manchester City dalam formasi 4-3-3 yang siap dimainkan Guardiola.