Harapan Besar Ruben Sanadi untuk Youngster Bhayangkara Solo FC

Senin, 11 Januari 2021 | 17:34 WIB
Harapan Besar Ruben Sanadi untuk Youngster Bhayangkara Solo FC
Fullback Bhayangkara Solo FC, Ruben Sanadi. [dok, Bhayangkara Solo FC]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penggawa senior Bhayangkara Solo FC, Ruben Sanadi punya harapan khusus untuk para youngster alias pemain muda klubnya. Pemain berusia 34 tahun itu ingin talenta-talenta muda di timnya bisa berkarier di luar negeri.

Apalagi, kondisi kompetisi sepakbola di Indonesia saat ini sedang tidak jelas. Tentu, main di luar negeri bisa menambah jam terbang serta bakal meningkatkan kemampuan.

Seperti diketahui, lanjutan Liga 1 2020-2021 masih terus buram karena belum ada izin dari kepolisian. Padahal, wacana awal PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) selaku operator kompetisi adalah melanjutkan liga pada Februari 2021.

Situasi itu membuat banyak pemain khususnya legiun asing memutuskan hengkang dari Indonesia. Ruben Sanadi pun mendorong pemain-pemain muda bertalenta Bhayangkara Solo FC untuk berkarier di luar negeri.

Baca Juga: West Ham United Ingin Angkut Mariano Diaz dari Real Madrid

"Semoga pemain seperti Sani Riski dan teman-teman yang muda di Bhayangkara Solo FC bisa berkarier di luar. Nggak menutup kemungkinan juga kalau ada (pemain) senior yang dipakai (bermain) di luar negeri, kenapa tidak?," celoteh Ruben seperti dilansir laman resmi klub.

"Jangan pernah menyerah dengan keadaan, tapi banyakin bersyukur dan berusaha," imbuh mantan pemain Persebaya Surabaya itu.

Ruben pun punya harapan lain terkait kompetisi Liga 1. Ia meminta supaya kompetisi bisa segera kembali bergulir.

"Semoga liga jalan dan semua kembali normal lagi, pandemi (COVID-19) ini cepat berlalu. Semoga sehat dan jadi berkat bagi sesama, terutama keluarga," pungkasnya.

Baca Juga: Solskjaer Berharap Trio Pemain Bertahan MU Siap Tempur Lawan Liverpool

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI