Suara.com - Skuat Real Madrid sempat mengalami insiden menegangkan karena terjebak di dalam pesawat sebelum laga melawan Osasuna. Rekaman video cuaca buruk yang membuat pemain Real Madrid terjebak itu beredar di media sosial.
Pada Jumat (8/1/2021) Real Madrid akan bertolak ke markas Osasuna di Pamplona. Namun, skuat asuhan Zinedine Zidane sempat mengalami momen menegangkan karena terjebak di dalam pesawat dalam beberapa jam.
Hal itu terjadi lantaran cuaca buruk. Badai salju yang melanda Spanyol membuat landasan pacu Bandara Internasional Barajas ditutupi es.
"Mereka mengatakan kepada kami bahwa situasinya suram. Landasan pacu lepas landas tertutupi es, sedangkan mesin pembersih es diprioritaskan untuk landasan pendaratan," kata juru bicara Real Madrid.
Baca Juga: Spanyol Hujan Lebat, Timnas U-19 Batal Jalani Internal Game
"Hampir dua jam kami sudah berada di sini. Rasa frustrasi sudah melanda skuat," ujarnya menambahkan.
Nah, cuaca buruk yang terjadi di Spanyol itu pun beredar di media sosial. Akun Twitter @Route1futbol membagikan video mencekam saat terjadi badai salju.
Terlihat dalam rekaman video tersebut, salju menutupi area bandara yang membuat landasan pacu tidak bisa terpakai karena membeku. Tak hanya iyu, jarak pandangan pun jadi terbatas karena cuaca ekstrem.
Kendati demikian, Real Madrid akhirnya bisa lepas landas setelah menunggu landasan pacu yang mencair. Namun, mereka mengalami momen buruk karena terjebak lebih dari dua jam di pesawat.
Sementara itu, Real Madrid sendiri gagal mendapatkan hasil maksimal saat bertandang ke markas Osasuna dalam lanjutan La Liga Spanyol pekan ke-18, Minggu (10/1/2021) dini hari WIB.
Baca Juga: Tiga Kali Gagal Uji Coba, Timnas U-19 Gelar Gim Internal
Sebab pertandingan hanya berakhir imbang dengan skor 0-0. Hasil imbang ini membuat Real Madrid gagal mengkudeta posisi Atletico Madrid dari puncak klasemen La Liga Spanyol. Kini Los Blancos ada di ururtan ke-2 dengan koleksi 37 poin dari 18 pertandingan.