Suara.com - Pesawat Sriwijaya Air SJ 182 jatuh di perairan Kepulauan Seribu, Sabtu (9/1/2021). Kejadian ini membuat klub-klub sepakbola di Indonesia memberikan doa.
Diketahui, pesawat Sriwijaya Air bernomor SJ 182 hilang kontak pada pukul 14.40 WIB setelah empat menit terbang meninggalkan Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten. Disebutkan pesawat tersebut membawa enam awak dan 56 penumpang.
Salah satu tim Tanah Air, Persija Jakarta berdoa agar kru dan penumpang mendapat yang terbaik. Hal itu diungkapkan oleh klub ibu kota ini melalui akun Instagram resmi klub.
"Mari seraya panjatkan doa terbaik untuk seluruh kru dan penumpang. Juga kesabaran dan bagi keluarga mereka," tulis Persija.
Baca Juga: Temannya Jadi Korban Sriwijaya Air, Jane Shalimar Mohon Doa
Hal yang sama juga dilakukan oleh Persib Bandung di akun Instagramnya. Tim berjuluk Pangeran Biru ini merasa kehilangan yang mendalam akibat kejadian tersebut.
"Rasa kehilangan yang mendalam dan doa terbaik Persib sampaikan untuk korban jatuhnya pesawat Sriwijaya SJ-182. Semoga segera ditemukan dan mendapat ketenangan," ucap Persib.
Sementara Persebaya Surabaya berdoa untuk para korban. Klub kesayangan Bonek ini berharap seluruh korban mendapat tempat terbaik di sisi tuhan.
"Doa terbaik untuk seluruh korban hilangnya pesawat SJ-182. Semoga di tempatkan terbaik di sisi tuhan. Keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan," tulis Persebaya.
Hampir seluruh klub-klub di Tanah Air berduka atas hilangnya Sriwijaya Air SJ-182 melalui instagram. Tentu mereka ingin yang terbaik dari kejadian itu.
Baca Juga: RS Polri Siagakan Tiga Posko Identifikasi Korban Sriwijaya SJ 182
"Semoga ada kabar baik #prayforsj182," tulis Borneo FC.
"Doa terbaik untuk seluruh penumpang dan kru yang bertugas serta seluruh keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dan ketabahan," kata Arema FC.
"Mari panjatkan doa kepada saudara kita yang mengalami musibah pada maskapai Sriwijaya Air SJ-182," ujar Barito Putera.
Saat ini evakuasi masih dilakukan di sekitar lokasi dugaan Sriwijaya FC jatuh. Pencarian dilakukan oleh aparat dan pihak-pihak terkait.