Andik Bidik Tempat Utama di Skuat Timnas U-23 untuk SEA Games 2021

Rabu, 30 Desember 2020 | 10:18 WIB
Andik Bidik Tempat Utama di Skuat Timnas U-23 untuk SEA Games 2021
Pemain Madura United, Andik Rendika Rama, yang saat ini ikut training camp (TC) Timnas Indonesia U-23 di Jakarta untuk SEA Games 2021. (dok. PSSI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Fullback Madura United, Andik Rendika Rama mengaku mengincar posisi utama di skuat Timnas Indonesia U-23 yang akan tampil di cabor sepakbola SEA Games 2021. Pemain berusia 27 tahun itu mengincar tempat sebagai salah satu dari tiga pemain senior yang akan masuk skuat akhir TimnasU-23.

Oleh sebab itu, Andik akan berusaha semaksimal mungkin agar mendapat perhatian pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong.

Andik sendiri menjadi salah satu pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk mengikuti training camp alias TC Timnas Indonesia U-23 di Jakarta. Pemusatan latihan ini tentunya sebagai persiapan jelang turun di SEA Games 2021.

"Target pribadi saya adalah tentunya ingin membela timnas (U-23), dapat tempat utama, sebagai salah satu pemain senior. Apalagi, saya sudah sekian lama juga tidak pernah ikut kompetisi," celoteh Andik dalam rilis PSSI.

Baca Juga: Barcelona Ditahan Seri Tim Gurem, Berikut Hasil dan Klasemen Liga Spanyol

"Saya ingin tampil di ajang internasional, semoga saja Tuhan memberikan yang terbaik untuk saya," tambah mantan pemain Persija Jakarta itu.

SEA Games 2021 akan berlangsung pada November tahun depan di Vietnam. PSSI sendiri berharap di cabor sepakbola skuat Garuda Muda bisa menggondol medali emas.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI