Suara.com - Liverpool mendapat kabar baik dengan pulihnya Thiago Alcantara dari cedera. Kendati demikian, pelatih Jurgen Klopp enggan buru-buru memainkan gelandang asal Spanyol itu.
Thiago sendiri kini terpantau sudah mulai latihan bareng skuat Liverpool. Ia sebelumnya sudah absen sejak Oktober karena cedera akibat berbenturan dengan pemain Everton, Richarlison dalam derby Merseyside.
Klopp mengatakan Thiago membuat kemajuan menggembirakan. Namun ia tidak akan segera kembali ke tim utama sampai dia menyelesaikan beberapa sesi latihan lagi.
''Pada Jumat, dia berlatih satu sesi penuh. Dia harus menjadi bagian dari latihan tim, ini bukan tentang berlatih satu hari bersama tim dan kemudian Anda bisa bermain sepak bola di Liga Inggris lagi,'' ungkap Klopp, dikutip dari Sky Sports.
Baca Juga: Klasemen Terbaru Liga Inggris: Manchester United Pepet Liverpool di Puncak
''Saat ini kelihatannya cukup menjanjikan, tetapi saya tidak bisa mengatakan lebih banyak tentang itu. Jujur saja, saya tidak tahu,'' tandasnya.
Dengan demikian, Thiago masih dipastikan absen saat Liverpool bertandang ke markas Newcastle United dalam lanjutan Liga Inggris, Kamis (31/12/2020) dini hari WIB.
Liverpool saat ini menempati posisi puncak klasemen Liga Inggris. The Reds dituntut wajib menang jika ingin menjauh dari kejaran Manchester United yang kini membuntuti di posisi dua terpaut dua poin berkat kemenangan atas Wolves dini hari tadi.