Ibrahimovic Beli Hutan Cuma untuk Mancing dan Berita Bola Hits Lainnya

Pakai gaun merah seksi, Georgina Rodriguez temani Ronaldo sabet penghargaan
Suara.com - Penyerang AC Milan, Zlatan Ibrahimovic kembali bikin heboh. Pesepakbola 39 tahun itu dilaporkan telah membeli hutan seluas 1.000 hektare dengan harga mencapai 3 juta euro atau sekitar Rp 51,8 miliar.
Georgina Rodriguez menjadi perhatian saat menemani penyerang Juventus Cristiano Ronaldo menerima penghargaan dari Globe Soccer Awards sebagai pemain terbaik Abad 21 alias Player of the Century Award 2001-2020.
Berikut lima berita sepak bola terkini dan hits versi Suara.com, periode Selasa (29/12/2020
1. Crazy Rich Swedia! Zlatan Ibrahimovic Beli Hutan Cuma untuk Mancing
Baca Juga: Ah Gila! Ternyata Tijjani Reijnders Tolak Tawaran Manchester City, Ini Pengakuan Media Italia
![Bintang AC Milan, Zlatan Ibrahimovic (kiri) menunggangi kuda. [Dok. Instagram@iamzlatanibrahimovic]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/12/29/37086-bintang-ac-milan-zlatan-ibrahimovic.jpg)
Penyerang AC Milan, Zlatan Ibrahimovic kembali bikin heboh. Pesepakbola 39 tahun itu dilaporkan telah membeli hutan seluas 1.000 hektare dengan harga mencapai 3 juta euro atau sekitar Rp 51,8 miliar.
Menurut laporan La Gazzetta dello Sport sebagaimana dikutip Football Italia, Selasa (29/12/2020), Ibrahimovic membeli hutan di kawasan pegunungan yang terletak di perbatasan antara Swedia dan Norwegia.
2. Pakai Gaun Merah Seksi, Georgina Rodriguez Temani Ronaldo Sabet Penghargaan
![Kekasih Cristiano Ronaldo, Georgina Rodriguez menemani sang mega bintang Juventus meraih penghargaan pemain terbaik Abad 21 dari Globe Soccer Awards. [Dok. Instagram@georginagio].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/12/29/90175-kekasih-cristiano-ronaldo-georgina-rodriguez.jpg)
Penyerang Juventus Cristiano Ronaldo menyabet penghargaan dari Globe Soccer Awards sebagai pemain terbaik Abad 21 alias Player of the Century Award 2001-2020.
Baca Juga: Hasil Serie A Italia Pekan ke-32: Inter Nyaman di Pucuk, Juventus Naik Satu Peringkat
Saat menghadiri malam penganugrahan yang berlangsung di Hotel Armani Dubai, Uni Emirat Arab, pada Minggu (27/12/2020) waktu setempat atau Senin dini hari WIB, dia ditemani kekasihnya, Georgina Rodriguez.