Suara.com - Timnas Indonesia U-19 akan melakukan training camp (TC) di Spanyol. Armada Shin Tae-yong akan berangkat pada hari ini Sabtu (26/12/2020) dari jakarta ke Barcelona.
Pelatih Shin Tae-yong menyertakan 30 nama pemain untuk TC di Spanyol ini. Garuda Nusantara --julukan Timnas U-19-- akan berada di Spanyol sampai dengan 31 Januari 2021.
Salah satu nama yang ikut adalah Salman Alfarid. Pemain Persija Jakarta ini siap unjuk gigi di hadapan Shin Tae-yong pada TC Spanyol nanti.
"Tentunya cukup senang dan alhamdulillah karena bisa berangkat dan terpilih menjalani pemusatan latihan di Spanyol," kata Salman dikutip dari laman resmi Persija, Sabtu (26/12/2020).
Baca Juga: Piala Dunia U-20 2021 Batal, Shin Tae-yong Buka Suara
Pemain asal Jakarta ini berjanji akan memanfaatkan dengan baik kegiatan TC di Negeri Matador untuk menimba ilmu sebanyak mungkin di sana.
Apalagi kesempatan ini merupakan kesempatan langka bagi dirinya untuk bisa mendapatkan pengalaman bertanding dengan klub maupun negara luar di Spanyol.
"Target saya semoga bisa mempelajari banyak ilmu dan mendapatkan pengalaman selama TC di sana. Saya siap selalu memberikan yang terbaik saat latihan maupun pertandingan selama berada di sana," ia menambahkan.
TC di Spanyol ini dilakukan sebagai persiapan menghadapi Piala Asia U-19 yang dijadwalkan bergulir pada Maret 2021.
Tadinya, pemusatan latihan ini juga untuk Piala Dunia U-20 2021. Namun, FIFA telah membatalkan agenda tersebut, di mana Indonesia menjadi tuan rumah.
Baca Juga: Piala Dunia U-20 Dibatalkan, Begini Kondisi Timnas Asuhan Shin Tae-yong
Beruntung, FIFA masih memilih Indonesia sebagai tuan rumah untuk edisi Piala Dunia U-20 2023.