Resmi! Syahrian Abimanyu Gabung Johor Darul Ta'zim

Irwan Febri Rialdi Suara.Com
Rabu, 23 Desember 2020 | 10:20 WIB
Resmi! Syahrian Abimanyu Gabung Johor Darul Ta'zim
Syahrian Abimanyu resmi bergabung JDT. (Instagram/@officialjohor).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gelandang Madura United, Syahrian Abimanyu, resmi bergabung klub raksasa Malaysia, Johor Darul Ta'zim (JDT). Dia dikontrak untuk rencana jangka panjang klub tersebut.

Kabar ini pun telah diumumkan secara oleh JDT melalui Instagram klub pada Rabu (23/12/2020) pagi WIB.

"Klub sepak bola Johor Darul Ta'zim (JDT) telah menandatangani mantan pemain Levante berusia 21 tahun, Syahrian Abimanyu, dari Indonesia sebagai rencana jangka panjang klub," tulis JDT.

Belum diketahui apakah Abimanyu akan bermain untuk JDT atau JDT II. Sebab, di JDT utama, kuota pemain Asia Tenggara (ASEAN) sudah diisi oleh bek tangguh asal Singapura, Hariss Harun.

Baca Juga: Pelatnas Rampung, Pemain Timnas Indonesia U-16 Masih Banyak Kurangnya

Sehingga, ada kemungkinan bahwa mantan pemain Sriwijata FC tersebut akan lebih banyak bermain untuk JDT II yang berlaga di Liga Perdana Malaysia (kasta kedua) 2021.

Meski begitu, keputusan Abimanyu untuk bergabung JDT patut diapresiasi. Sebagaimana diketahui, klub itu merupakan klub terbesar di Malaysia yang memiliki fasilitas latihan terlengkap.

JDT juga penguasa Liga Super Malaysia dengan raihan tujuh gelar liga secara beruntun. Selain itu, klub tersebut juga pernah menjuarai Piala AFC 2015.

Dengan bergabungnya Abimanyu di JDT, Indonesia kini memiliki dua pemain yang berkarier di Liga Malaysia. Selain Abi, pemain Indonesia di Liga Malaysia adalah Ryuji Utomo yang bergabung Penang FC.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-16 Tutup TC di Yogyakarta dengan Internal Game

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI