Arsenal selanjutnya akan tampil dalam rangkaian laga Boxing Day menjamu Chelsea di Emirates Sabtu pekan pekan depan sebelum melakoni dua pertandingan lagi melawan Brighton & Hove Albion dan West Bromwich Albion dalam kurun waktu sembilan hari.
Arsenal saat ini tertahan pada urutan ke-15 dengan koleksi 14 poin dan cuma punya jarak aman empat poin dari ancaman terperosok ke jurang degradasi.