Union Berlin vs Dortmund: Bocah 16 Tahun Buat Sejarah, Dortmund Tetap Kalah

Arief Apriadi Suara.Com
Sabtu, 19 Desember 2020 | 05:33 WIB
Union Berlin vs Dortmund: Bocah 16 Tahun Buat Sejarah, Dortmund Tetap Kalah
Reaksi kekecewaan gelandang Borussia Dortmund Axel Witsel setelah Union Berlin mencetak gol dalam pertandingan pekan ke-13 Bundesliga Jerman, di Stadion Alte Foersterei, Sabtu (19/12/2020) dini hari WIB. [ANNEGRET HILSE / POOL / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Borussia Dortmund gagal memetik poin saat bertandang ke markas Union Berlin di pekan ke-13 Bundesliga. Mereka kalah dengan skor 1-2 dari tim tamu, Sabtu (19/12/2020) dini hari WIB.

Duel Union Berlin vs Dortmund berlangsung di Stadion Alte Foersterei. Gol-gol Berlin dibukukan Taiwo Awoniyi (57') dan Marvin Friedrich (78'), sementara gol hiburan Die Borussen dicetak Youssoufa Moukoko (60').

Nama terakhir jadi sorotan berkat golnya. Itu adalah gol perdana Youssoufa Moukoko bersama skuad senior Borussia Dortmund.

Lebih dari itu, penyerang muda kelahiran Kamerun itu juga masuk dalam buku sejarah sebagai pencetak gol termuda di Bundesliga pada usia 16 tahun 28 hari.

Sebelum gol Youssef Moukoko, gawang Dortmund kebobolan lebih dulu lewat Taiwo Awoniyi saat babak kedua berjalan 12 menit.

Penyerang Dortmund kelahiran Kamerun Youssoufa Moukoko melakukan selebrasi usai mencetak gol penyama kedudukan saat timnya menghadapi Union Berlin dalam laga pekan ke-13 Bundesliga Jerman, di Stadion Alte Foersterei, Sabtu (19/12/2020) dini hari WIB. [ANNEGRET HILSE / POOL / AFP]
Penyerang Dortmund kelahiran Kamerun Youssoufa Moukoko melakukan selebrasi usai mencetak gol penyama kedudukan saat timnya menghadapi Union Berlin dalam laga pekan ke-13 Bundesliga Jerman, di Stadion Alte Foersterei, Sabtu (19/12/2020) dini hari WIB. [ANNEGRET HILSE / POOL / AFP]

Awoniyi mencetak gol usai memanfaatkan umpan Grischa Proemel. Penyelesaian yang matang sukses membuat kiper Roman Buerki tak berkutik.

Gol kemenangan Union Berlin sendiri tercipta pada menit ke-78 lewat aksi Marvin Friedrich. Skor 2-1 itu bertahan hingga laga selesai.

Ini merupakan kekalahan ketiga Dortmund dari lima pertandingan Bundesliga terakhir. Dua pekan lalu, tim yang identik dengan warna hitam kuning ini juga keok bahkan dengan skor telak 1-5 dari VfB Stuttgart.

Kekalahan telak itu membuat Dortmund memecat pelatih Lucien Favre. Kini Erling Braut Haaland dan kawan-kawan ditangani oleh juru taktik sementara atau interim bernama Edin Terzic.

Baca Juga: Bayern vs Wolfsburg: Dua Gol Lewandowski Menangkan Die Roten

Kekalahan ini membuat Borussia Dortmund masih tertahan di peringkat keempat turnamen dengan 22 poin dari 13 pertandingan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI