Suara.com - Bek Ipswich Town U-23, Elkan Baggott, membuktikan dirinya sebagai pemain bertahan yang tak hanya jago di lini belakang, tetapi juga memiliki ketajaman untuk mencetak gol.
Elkan Baggott pada November lalu sukses mencetak gol untuk Ipswich Town U-18 saat meraih kemenangan telak 5-0 atas Chelmsford di FA Youth Cup musim 2020/2021. Kala itu, ia mencetak gol via sundulan.
Terbaru, pemain berdarah Indonesia-Inggris ini kembali mencetak gol saat tampil bersama Ipswich Town U-23. Ia melesakkan satu gol saat Ipswich Town berhadapan dengan Swansea City dalam lanjutan Professional U-23 Development League 2 2020/2021, Selasa (15/12/2020) malam WIB.
Gol Elkan Baggott lahir pada menit ke-48. Sementara empat gol Ipswich Town ke gawang Swansea City lainnya dilesakkan oleh Zak Brown (36′, 45′), Fraser Alexander (40′), dan Trialist (51′).
Baca Juga: Video Detik-detik Bintang Timnas Inggris Tabrak 2 Mobil Gegara Mabuk
Performa apik Elkan Baggott bersama Ipswich Town tentu menjadi kabar baik bagi pecinta sepak bola Tanah Air. Sebab, pemain dengan tinggi 1,96 cm tersebut merupakan pemain tumpuan di lini belakang Garuda Muda.
Semakin baik permainan pemain kelahiran Thailand tersebut akan semakin bermanfaat pula untuk Timnas Indonesia U-19 yang akan tampil di Piala Asia U-19 2020 dan Piala Dunia 2021.
Timnas Indonesia U-19 saat ini tengah menjalani pemusatan latihan atau training camp (TC) di Jakarta. Namun, Elkan Baggott tidak bisa bergabung karena masih berkompetisi bersama Ipswich Town.
Kemungkinan Elkan Baggott juga tidak akan ikut serta dalam TC Timnas Indonesia U-19 di Spanyol karena waktunya di luar agenda resmi dari FIFA. Sehingga Ipswich Town tidak akan melepaskan sang pemain.
Baca Juga: Keren, Ada Jersey Timnas Indonesia di Game 'Captain Tsubasa: Dream Team'