Suara.com - Liga Inggris pekan ke-13 masih akan berlangsung malam ini, tepatnya Kamis (17/12/2020) dini hari WIB. Arsenal akan menjamu Southampton, sementara Liverpool vs Tottenham.
Arsenal menatap laga ini dengan tekanan hebat setelah pekan lalu tumbang dari Burnley di Emirates Stadium. Hasil itu bikin The Gunners sudah kalah empat kali dari lima laga terakhir.
Bukan tak mungkin hasil pertandingan malam nanti bakal menentukan nasib Mikel Arteta di kursi pelatih. Kekalahan jelas bakal membuat sorotan terhadapnya semakin tajam.
Walaupun tengah dalam tren negatif, Arsenal bisa sedikit percaya diri apabila melihat rekor pertemuan mereka dengan Southampton.
Baca Juga: Bikin 26 Shoots Tapi Gagal Menang, Ini 8 Fakta Menarik City 1-1 West Brom
Dalam 42 perjumpaan di Liga Inggris, The Gunners meraih 23 kemenangan, 15 seri, dan hanya merasakan tujuh kekalahan. Semua kekalahan itupun didapatkan saat memainkan laga tandang.
Dalam lima pertemuan terakhir, Arsenal juga tampil superior atas tamunya. Mereka berhasil meraih empat kemenangan dan satu kali kalah pad 16 Desember 2018 di St. Mary's Stadium.
Sementara di laga lainnya, Liverpool bakal bersua tim pemuncak klasemen sementara Liga Inggris, Tottenham Hotspur yang saat ini memiliki laju luar biasa.
Tottenham tak pernah kalah dalam 11 laga terakhir di Liga Inggris dan untuk sementara memuncaki klasemen dengan koleksi 25 poin, setara Liverpool tapi unggul selisih gol.
Laga ini jadi menarik karena bakal mempertemukan dua pelatih kawakan yakni Jurgen Klopp di sisi Liverpool dan Jose Mourinho yang menukangi Tottenham sejak pertengahan musim lalu.
Baca Juga: Umpang-umpan Panjang West Brom Terbukti 'Siksa' Manchester City
Liverpool sendiri punya rekor apik saat menjamu Tottenham di Anfield. Mereka tidak pernah kalah dalam sembilan tahun terakhir.
Terakhir kali Liverpool gagal mengamakan poin di Anfield saat berjumpa Tottenham adalah pada 15 Mei 2011. Saat itu The Lilywhites menang 2-0 berkat gol-gol Rafael van der Vaart dan Luka Modric.
Berikut jadwal Liga Inggris Malam ini, Kamis (17/12/2020) dini hari WIB (Live Mola TV):
01.00 WIB - Arsenal vs Southampton
01.00 WIB - Leeds United vs Newcastle United
01.00 WIB - Leicester City vs Everton
03.00 WIB - Fulham vs Brighton & Hove Albion
03.00 WIB - Liverpool vs Tottenham Hotspur
03.00 WIB - West Ham United vs Crystal Palace