Suara.com - Pelatih Barcelona Ronald Koeman belum menyerah dalam perburuan gelar LaLiga Santander. Hal itu diungkapkan Koeman usai timnya dengan susah payah menundukkan Levante.
Diberitakan sebelumnya, Barcelona berhasil mengalahkan Levante di Camp Nou, Senin (14/12/2020) dini hari WIB. Dalam laga itu, Barcelona yang mendominasi penguasaan bola di sepanjang laga, hanya mampu meraih kemenangan tipis 1-0.
Gol tunggal kemenangan Barcelona dalam laga itu dilesakkan oleh sang kapten Lionel Messi di menit 76, memanfaatkan assist dari Frenkie de Jong.
Dengan tambahan tiga poin, Barcelona beranjak naik satu posisi ke posisi delapan klasemen dan saat ini hanya terpaut sembilan poin dari Real Sociedad yang berhasil mengambil alih pimpinan klasemen La Liga dari Atletico yang tumbang di laga derby kontra Real Madrid.
Baca Juga: Barcelona Susah Payah Kalahkan Levante, Koeman: Yang Terpenting 3 Poin!
Menanggapi kemenangan atas Levante dan posisi timnya saat ini, Koeman tetap optimistis akan peluang Barcelona meraih gelar La Liga musim ini.
Dengan musim yang masih panjang, pelatih asal Belanda yakin timnya masih bisa berkembang agar lebih kompetitif di ajang domestik.
"Tentu saja kami bisa memenangkan [gelar]," kata Koeman usai pertandingan kontra Levante.
"Jika performa kami meningkat, lebih percaya diri dan kami mampu meningkatkan efektivitas kami [di depan gawang], ada peluang! Masih banyak pertandingan tersisa," sambungnya seperti dimuat Marca.
Dalam laga tersebut, Messi mencetak gol kelimanya musim ini. Baru mencetak lima gol dari 11 pertandingan La Liga, adalah sebuah penurunan drastis dari ketajaman pemain terbaik dunia yang sudah memenangi enam gelar Ballon d'Or.
Baca Juga: Klasemen Liga Spanyol Pekan ke-13 Usai Barcelona Libas Levante
Menanggapi produktivitas gol Messi yang terbilang minim di musim ini, Koeman mengatakan jika pemain Argentina itu merupakan target banyak pemain lawan di setiap pertandingan.
Akan tetapi, bagi Koeman, Messi tetap mampu tampil sebagai pembeda. Bukti jika pemain berjuluk La Pulga itu tetap pemain terbaik di dunia.
"Anda harus menyadari bahwa mereka tidak membuatnya mudah," kata Koeman soal kaptennya.
"Dia ditandai oleh banyak [pemain]. Tapi dia menunjukkan bahwa dia menentukan."
Samuel Umtiti masuk pada beberapa menit terakhir saat Koeman memilih untuk mempertahankan keunggulannya dengan tiga bek tengah.
"Jika Anda membutuhkan sesuatu untuk menyelesaikan permainan dan lawan Anda membuat lebih banyak orang maju dan mereka berbahaya, Anda harus mempertahankan hasilnya," jelas Koeman.
"Penting untuk memenangkan pertandingan ini. Itu memberi kami kepercayaan diri untuk pertandingan hari Rabu."
Di pertandingan berikutnya, Barcelona akan menghadapi pemimpin klasemen sementara Real Sociedad. Pertandingan itu akan digelar di Camp Nou.