Jelang Derby Madrid, Zidane Akui Atletico Favorit Juara La Liga Musim Ini

Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 11 Desember 2020 | 21:33 WIB
Jelang Derby Madrid, Zidane Akui Atletico Favorit Juara La Liga Musim Ini
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane mengamati permainan timnya dari pinggir lapangan, dalam laga Liga Spanyol 2020/2021 kontra Sevilla di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Sabtu (5/12/2020) malam WIB. [CRISTINA QUICLER / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane mengatakan Atletico Madrid adalah favorit untuk memenangkan gelar La Liga musim ini. Menurut Zidane, ucapannya itu bukan hanya asal bunyi, akan tetapi berdasarkan apa yang dia saksikan sejauh musim ini.

Real Madrid akan menjamu Atletico Madrid di jornada 13 musim ini. Derby Madrid tersebut akan digelar di Estadio Alfredo Di Stefano, Minggu (13/12/2020) dini hari WIB.

"Ya, pasti," jawab Zidane ketika ditanya wartawan apakah Atletico adalah favorit untuk memenangi liga musim ini.

"Itulah yang mereka tunjukkan di lapangan. Mereka melakukan banyak hal dengan baik dan bersaing. Mereka selalu kompetitif dan mereka yang pertama saat ini," sambungnya dalam jumpa pers jelang laga, Jumat (11/12/2020), seperti dikutip Marca.

Baca Juga: Prediksi Real Madrid Vs Atletico, Ancaman Pemuncak Klasemen di Laga Derby

Pemain bertahan sekaligus kapten Real Madrid Sergio Ramos memberi selamat kepada Karim Benzema yang mencetak dua gol kemenangan atas Borussia Monchengladbach di matchday keenam Grup B Liga Champions di Stadion Alfredo Di Stefano, Valdebebas, Kamis (10/12/2020) dini hari WIB. [PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP]
Pemain bertahan sekaligus kapten Real Madrid Sergio Ramos memberi selamat kepada Karim Benzema yang mencetak dua gol kemenangan atas Borussia Monchengladbach di matchday keenam Grup B Liga Champions di Stadion Alfredo Di Stefano, Valdebebas, Kamis (10/12/2020) dini hari WIB. [PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP]

"Apa yang menarik bagi kami adalah apa yang akan kami lakukan."

"Ini akan menjadi pertandingan sepak bola yang bagus dan yang telah ditandai oleh para penggemar di buku harian dan yang ingin dimainkan oleh para pemain."

"Yang kami inginkan dalam setiap pertandingan adalah menunjukkan tim kami, tanpa memikirkan apakah kami akan memenangkan gelar liga."

"Kami ingin memenangkan setiap pertandingan. Kami kompetitif."

Memetik delapan kemenangan dari 10 pertandingan yang sudah dilakoni musim ini, Atletico Madrid untuk sementara berada di puncak klasemen La Liga dengan koleksi 26 poin.

Baca Juga: Tinggal Menghitung Hari, Mampukah Real Madrid Boyong David Alaba?

Sementara Real Madrid yang sudah melakoni 11 pertandingan, baru mendulang 20 poin dan masih tertahan di posisi empat klasemen sementara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI