Suara.com - Timnas Indonesia U-19 kemungkinan besar akan menggelar pemusatan latihan atau training camp (TC) di Spanyol. Seperti ketika TC di Kroasia beberapa waktu lalu, tim besutan Shin Tae-yong akan melakoni sejumlah pertandingan uji coba.
Menurut PSSI, Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi beberapa klub lokal dan klub sejumlah negara yang berdekatan dengan Spanyol.
Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, mengatakan negosiasi dengan calon lawan Timnas Indonesia U-19 saat TC di Spanyol nanti masih tahap finalisasi. Oleh sebab itu, ia belum berani mengungkap lawan yang bakal dihadapi David Maulana dan kawan-kawan.
"Kami sedang proses finalisasi. Beberapa klub dan negara sekitar Spanyol atau Kota Salou akan menjadi lawan Timnas Indonesia U-19," kata Yunus Nusi saat dihubungi oleh awak media lewat pesan WhatsApp, Rabu (9/12/2020).
Baca Juga: Brylian Aldama Dikontrak HNK Rijeka, Nova Arianto Sampaikan Pesan Ini
"Kalau untuk masalah jumlah juga belum bisa saya pastikan," tambah lelaki yang juga menjabat sebagai anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI itu.
Saat ini Timnas Indonesia U-19 sedang melangsungkan TC di Jakarta sejak 13 November lalu. Dari 38 pemain yang ikut serta dalam pemusatan latihan tersebut sejak 13 November, saat ini hanya 33 pemain yang tersisa.
Beberapa nama dicoret oleh Shin Tae-yong dengan berbagai alasan. Para pemain tersebut adalah Serdy Ephy Fano, Mochamad Yudha Febrian, Beckham Putra, Risky Sudirman, dan Brylian Aldama.
Serdy dan Yudha dicoret oleh Shin Tae-yong karena indisipliner. Sementara Beckham dan Risky Sudirman harus istirahat karena cedera.
Adapun Brylian meminta izin mengurus dokumen untuk bergabung dengan klub asal Kroasia, HNK Rijeka.
Baca Juga: Beri Kode PSSI, Anthony Cheshire Segera Gabung Timnas Indonesia?
TC di Jakarta rencananya akan digelar hingga hari keberangkatan ke Spanyol, yang saat ini belum bisa dipastikan.
Kabarnya, PSSI masih menunggu kedatangan Shin Tae-yong saat ini masih berada di Korea Selatan. Rencananya, pelatih berusia 51 tahun itu akan tiba di Indonesia paling lambat 11 Desember 2020.
Timnas Indonesia U-19 sedang disiapkan untuk menghadapi Piala Asia U-19 pada Maret tahun depan. Selain itu, Garuda Nusantara juga diproyeksikan untuk tampil di Piala Dunia U-20 2021, di mana Indonesia menjadi tuan rumah.