Bek Timnas U-19, Pratama Arhan Tegaskan Pentingnya Disiplin Sebagai Pemain

Jum'at, 04 Desember 2020 | 17:02 WIB
Bek Timnas U-19, Pratama Arhan Tegaskan Pentingnya Disiplin Sebagai Pemain
Bek kiri Timnas Indonesia U-19, Pratama Arhan. (Dok. PSSI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Belakangan sedang marak jadi perbincangan dua mantan pemain Timnas Indonesia U-19 Serdy Ephy Fano dan Mochamad Yudha Febrian karena indisipliner. Keduanya pun harus dicoret dari Timnas U-19.

Kejadian terjadi pada November lalu, di mana keduanya tidak melakukan aktivitas timbang badan serta terlambat mengikuti latihan pagi.

Setelah ditelusuri melalui CCTV hotel, tempat skuat Timnas Indonesia U-19 menginap, Serdy dan Yudha ketahuan pulang sekitar pukul 03.00 WIB. Akibat perilaku indisipliner itu, keduanya langsung dicoret Pelatih Timnas U-19 Shin Tae-yong.

Bagi Serdy kejadian itu bukan pertama kali. Penggawa Bhayangkara Solo FC juga pernah dipulangkan Shin Tae-yong pada Agustus lalu karena indisipliner.

Baca Juga: Gabung Tidaknya Kakang Rudianto ke Garuda Select Tergantung Shin Tae-yong

Baru-baru ini viral sebuah video yang memperlihatkan Serdy dan Yudha sedang dugem. Keduanya ditemani seorang wanita yang diduga rekannya.

Tentu, kejadian itu menjadi sorotan publik. Apalagi, Serdy dan Yudha masih berusia muda yang punya masa depan panjang sebagai pesepakbola.

Salah satu pemain Timnas Indonesia U-19, Pratama Arhan, mengungkap betapa pentingnya perilaku disiplin sebagai pesepakbola. Apalagi, di Timnas U-19 saat ini yang dilatih oleh Shin Tae-yong.

Seperti diketahui, Shin Tae-yong berasal dari Korea Selatan yang diketahui punya karakter kedisiplinan yang sangat ketat. Bagi Arhan, disiplin sangat penting lantaran mencerminkan dirinya sebagai atlet profesional.

"Sangat penting banget disiplin kita harus tepat waktu. Karena saat jadi pemain profesional, kan harus disiplin dan bertanggung jawab buat diri sendiri," kata Arhan dikutip dari kanal YouTube PSIS Semarang.

Baca Juga: COO Bhayangkara FC Heran Serdy Ephy Fano Masih Saja Buat Masalah

Hingga saat ini, belum ada keterangan alias klarifikasi dari Serdy dan Yudha terkait viralnya video dugem. Namun, Bhayangkara Solo FC selaku klub Serdy sedang menyiapkan sanksi agar membuatnya jera.

Adapun Barito Putera yang merupakan tim yang dibela Yudha belum memberikan tanggapan terkait perilaku pemainnya tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI