Suara.com - Program Garuda Select jilid ketiga resmi dimulai setelah dilakukan pelepasan pemain pada Selasa (2/12/2020). Sebanyak 21 pemain terpilih dan berkesempatan menimba ilmu selama enam bulan di Inggris.
Dari ke-21 pemain, ada nama Kakang Rudianto. Pemain Persib Bandung itu masih bersama Timnas Indonesia U-19 yang saat ini sedang menjalani training camp (TC) di Jakarta.
Padahal, pasukan Garuda Select sudah bertolak ke Inggris untuk memulai pelatihan. Lantas, bagaimana dengan Kakang?
Asisten Pelatih Timnas Indonesia U-19, Nova Arianto, menjelaskan gabung atau tidaknya Kakang ke Garuda Select tergantung Shin Tae-yong selaku juru racik. Saat ini, pelatih asal berusia 51 tahun tersebut sedang berada di negaranya Korea Selatan.
Baca Juga: COO Bhayangkara FC Heran Serdy Ephy Fano Masih Saja Buat Masalah
"Untuk Kakang sejauh ini masih di Timnas. Bergabung atau tidaknya Kakang ke Garuda Select menunggu keputusan Shin Tae-yong," kata Nova saat dikonfirmasi Suara.com, Jumat (4/12/2020).
Shin Tae-yong dikabarkan tiba di Indonesia pada 11 Desember mendatang. Setibanya di Tanah Air, mantan pelatih Timnas Korea Selatan itu akan menyusun road map skuat Merah Putih.
Saat ini sebanyak 35 pemain masih mengikuti TC di Jakarta. Tadinya ada 38 pemain, namun Serdy Ephy Fano dan Mochamad Yudha Febrian dipulangkan oleh Shin Tae-yong lantaran indisipliner.
Adapun satu pemain lagi yakni Beckham Putra Nugraha. Pemain Persib tersebut tak bisa ikut TC karena sedang dalam tahap pemulihan cederanya.
Timnas Indonesia U-19 disiapkan untuk Piala Asia U-19 pada Maret tahun depan. Selain itu, Garuda Nusantara --julukan Timnas U-19-- diproyeksikan tampil di Piala Dunia U-20 2021, di mana Indonesia jadi tuan rumah.
Baca Juga: CEO Barito Putera Temui Bagas Kaffa dan David Maulana Saat TC Timnas U-19